Berita

Pj Gubernur DKI Heru Budi Hartono, Gubernur Jabar Ridwan Kamil dan Plt Walikota Bekasi Tri Adhianto menandatangani kerjasama pembangunan MRT/RMOL

Politik

Arahan Jokowi, Pemprov DKI, Jabar dan Bekasi Sinergi Bangun MRT

JUMAT, 17 FEBRUARI 2023 | 18:49 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Proyek pembangunan transportasi massal Mass Rapid Transit (MRT) dari Cikarang Jawa Barat, menuju DKI Jakarta dan berakhir di Balaraja Banten akan segera dimulai.

Kerjasama tahap pertama yang menghubungkan Tomang Jakarta dan ruas Medan Satria Kota Bekasi ini ditandai dengan penandatanganan nota kesepakatan oleh Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono; Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil dan Plt Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto.

"Semoga dilancarkan dan jika terwujud akan mengurangi pergerakan warga Bekasi menuju DKI atau sebaliknya yang biasa naik kendaraan pribadi menjadi beralih kepada transportasi massal," kata Ridwan Kamil di Gedung Sate, Bandung, Jawa Barat, Jumat (17/2).

Sosok yang akrab disapa Kang Emil itu menjelaskan, proyek ini dilakukan berdasarkan arahan Presiden RI Joko Widodo untuk memulai pembangunan MRT jalur Barat ke Timur.

Ridwan Kamil turut menyampaikan komitmennya untuk membangun transportasi umum massal berbasis MRT. Menurutnya pembangunan ini akan membawa banyak manfaat bagi masyarakat lebih luas.

“Mudah-mudahan dalam hitungan tahun (pengerjaan)  tidak terlalu lama, maka kita harapkan puluhan ribu warga Kota Bekasi yang biasa naik mobil bisa beralih ke transportasi massal, sehingga mengurangi stres, mengurangi beban ekonomi, dan menjadikan wilayah ekonominya lebih maju karena pergerakannya lebih cepat,” tutup Ridwan Kamil.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Tekuk Fiorentina 2-1, Napoli Tak Biarkan Inter Tenang

Senin, 10 Maret 2025 | 01:21

Polda Jateng Tegas Larang Petasan Sepanjang Ramadan

Senin, 10 Maret 2025 | 00:59

Kluivert Tiba di Jakarta Ditemani Mantan Pemain Man United

Senin, 10 Maret 2025 | 00:41

Cegah Bencana Seperti di Jabotabek, Menteri ATR/BPN Evaluasi Tata Ruang di Jatim

Senin, 10 Maret 2025 | 00:25

Asiang Versus JACCS MPM Finance, Peneliti IPD-LP Yakin Hakim MA Lebih Adil

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:58

Beri Bantuan untuk Korban Banjir di Candulan, Okta Kumala Dewi Berharap Ada Solusi Jangka Panjang

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:41

PSU Empat Lawang Diikuti Dua Paslon, Pencoblosan pada 19 April 2025

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:20

Update Banjir dan Longsor Sukabumi: 5 Orang Wafat, 4 Orang Hilang

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:44

Menanti Keberanian Kejagung Bongkar Biang Kerok Korupsi Migas

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:30

PTPN IV PalmCo Siapkan 23 Bus untuk Mudik di Sumatera dan Kalimantan

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:18

Selengkapnya