Berita

Ketua Umum PSSI periode 2023-2027, Erick Thohir/PSSI

Politik

Ini 6 Langkah yang Bisa Dilakukan Erick Thohir untuk Perbaiki PSSI dan Sepak Bola Indonesia

JUMAT, 17 FEBRUARI 2023 | 00:25 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Terpilihnya Erick Thohir sebagai Ketua Umum PSSI periode 2023-2027 melalui Kongres Luar Biasa, Kamis (16/2), memunculkan banyak harapan di masyarakat. Bahwa sepak bola Indonesia akan menjadi lebih baik di bawah kendali Erick.

Menurut Sekjen DPP Pandawa Nusantara, Faisal Anwar, setelah tragedi Kanjuruhan yang meluluhlantakan semua sendi sepak bola Indonesia, di tangan Erick Thohir, PSSI dapat melakukan perubahan dan perbaikan sepak bola Indonesia melalui sejumlah langkah.

Pertama, mengembangkan program pengembangan sepak bola, terutama untuk usia muda.

"Program ini dapat meliputi pembinaan dan pelatihan bagi para pemain muda, pembentukan akademi sepak bola, dan penyelenggaraan turnamen atau kompetisi untuk pemain muda," katanya kepada awak media, Kamis (16/2).

Kedua, memperkuat struktur organisasi PSSI agar lebih efektif dalam menjalankan program pengembangan sepak bola.

"Hal ini dapat dilakukan dengan mengevaluasi dan mengubah struktur organisasi yang sudah ada, serta memastikan bahwa pengurus dan staf PSSI memiliki kompetensi dan integritas yang tinggi," terang Faisal.

Ketiga, meningkatkan kualitas kompetisi sepak bola agar lebih menarik dan berkualitas.

"Ini dapat dilakukan dengan meningkatkan standar stadion dan fasilitas olahraga, mengadopsi teknologi VAR, dan mengundang klub-klub dari luar negeri untuk berpartisipasi di Indonesia," jelasnya.

Keempat, PSSI memperkuat sistem pengawasan dan pengendalian untuk memastikan penggunaan dana dan sumber daya dilakukan dengan transparan dan akuntabel.

"PSSI juga harus menegakkan aturan-aturan etika dan integritas dalam sepak bola, termasuk pencegahan dan penanganan tindakan korupsi," tegas Faisal.

Kelima, meningkatkan promosi dan marketing untuk memperkenalkan sepak bola Indonesia ke dunia internasional. Termasuk menarik sponsor untuk mendukung pengembangan sepak bola di Indonesia.

"PSSI juga dapat menggunakan media sosial dan platform digital untuk memperkenalkan dan mempromosikan sepak bola di Indonesia," ujarnya.

Keenam, reformasi suporter Indonesia melalui langkah-langkah seperti menjalin kemitraan dengan komunitas suporter, menerapkan aturan yang jelas di setiap klub sepak bola. Kemudian menerapkan teknologi keamanan di setiap stadion dan memiliki tim keamanan yang profesional, baik di klub maupun di setiap stadion.

"Melalui langkah-langkah di atas, PSSI akan dapat memperkuat sepak bola di Indonesia dan meningkatkan daya saing tim-tim sepak bola Indonesia di tingkat nasional maupun internasional. Selain itu, PSSI juga dapat memperkuat integritas dan moralitas di dalam dunia sepak bola dan memberikan manfaat positif bagi masyarakat Indonesia secara keseluruhan," pungkas Faisal.

Populer

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

UPDATE

Tiga Hakim PN Surabaya Tersangka Dugaan Suap Diperiksa di Kejagung

Selasa, 05 November 2024 | 14:04

Beberapa Jam Sebelum Pilpres AS, Korut Luncurkan Rudal Balistik ke Laut Timur

Selasa, 05 November 2024 | 13:58

Pembiayaan Hijau Jadi Kunci Percepatan SDGs

Selasa, 05 November 2024 | 13:58

Dipimpin Titiek Soeharto, Komisi IV DPR Rapat Bareng Kementan

Selasa, 05 November 2024 | 13:57

Cegah Pelanggaran Etik, DKPP Rakor Bareng 622 Penyelenggara Pemilu

Selasa, 05 November 2024 | 13:53

Susun Prolegnas 2025-2029, Baleg DPR Bahas Revisi UU Hak Cipta

Selasa, 05 November 2024 | 13:51

BPOM Sita Puluhan Ribu Kemasan Latio Imbas Kasus Keracunan

Selasa, 05 November 2024 | 13:45

Laporan Dugaan Gratifikasi Private Jet Kaesang Masih Berproses di KPK

Selasa, 05 November 2024 | 13:36

DKPP Terima 584 Pengaduan Pilkada, Terbanyak di Sumut

Selasa, 05 November 2024 | 13:35

Masih Sakit, Megawati Belum Bisa Bertemu Prabowo

Selasa, 05 November 2024 | 13:20

Selengkapnya