Berita

Ketua DPW PKS Jabar, Haru Suandharu/RMOLJabar

Politik

HPN 2023, PKS Jabar Dorong Peningkatan Kesejahteraan Insan Pers

KAMIS, 09 FEBRUARI 2023 | 14:09 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Di usianya yang menginjak 76 tahun, insan pers telah menjadi bagian penting dalam perkembangan bangsa. Berbagai peristiwa penting telah insan pers sebarluaskan kepada publik sebagai pencari informasi teraktual dan terpercaya.

Kini, di tengah perkembangan teknologi dan hadirnya media sosial, peran pers seolah tersisihkan dari hati masyarakat. Mengingat saat ini, siapapun bisa mudah mendapat dan menyebarluaskan informasi melalui media sosial.

Namun, bagi Ketua DPW PKS Jawa Barat, Haru Suandharu, insan pers dan media massa menjadi bagian penting yang tidak bisa dilupakan ataupun digantikan.


Menurutnya, pers merupakan verifikator terpercaya yang dilindungi Undang-undang, dan turut berkontribusi dalam pembangunan bangsa. Sehingga berbagai pembangunan yang dilakukan pemerintah tersampaikan utuh ke publik.

"Pers berperan sangat besar dalam perkembangan bangsa dari berbagai sektor, termasuk memberikan masukan membangun untuk pemerintah melalui pemberitaan yang dilakukannya dengan melihat permasalahan nyata yang dirasakan masyarakat," ujar Kang Haru, sapaan akrabnya, dikutip Kantor Berita RMOLJabar, Kamis (9/2).

"Walaupun memang saat ini ada media sosial yang bisa memberikan informasi sangat cepat, tapi hemat saya hal itu masih sulit dipertanggungjawabkan kebenarannya. Lain hal dengan pers, yang memang menjalankan tugasnya sesuai dengan aturan yang berlaku," imbuhnya.

Atas dasar itu, Kang Haru pun berharap pemerintah bisa memberikan perhatian lebih untuk insan pers di tanah air. Mengingat pers menjadi salah satu pilar demokrasi yang menyatukan bangsa sampai saat ini.

Ia juga mendorong pemerintah membuat kebijakan baru untuk melengkapi Undang-undang pers sebelumnya yang mencakup berbagai aspek.

"Tidak hanya tugas dan aturan main untuk pers itu sendiri, namun hingga kesejahteraannya, termasuk aturan untuk media sosial yang saat ini banyak dijadikan pilihan oleh masyarakat untuk mendapatkan informasi padahal belum jelas kebenarannya," harapnya.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

UPDATE

Dana Asing Banjiri RI Rp2,43 Triliun di Akhir 2025

Sabtu, 03 Januari 2026 | 10:09

Pelaku Pasar Minyak Khawatirkan Pasokan Berlebih

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:48

Polisi Selidiki Kematian Tiga Orang di Rumah Kontrakan Warakas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:41

Kilau Emas Dunia Siap Tembus Level Psikologis Baru

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:19

Legislator Gerindra Dukung Pemanfaatan Kayu Hanyut Pascabanjir Sumatera

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:02

Korban Tewas Kecelakaan Lalu Lintas Tahun Baru di Thailand Tembus 145 Orang

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:51

Rekor Baru! BP Tapera Salurkan FLPP Tertinggi Sepanjang Sejarah di 2025

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:40

Wall Street Variatif di Awal 2026

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:23

Dolar AS Bangkit di Awal 2026, Akhiri Tren Pelemahan Beruntun

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:12

Iran Ancam Akan Targetkan Pangkalan AS di Timur Tengah Jika Ikut Campur Soal Demo

Sabtu, 03 Januari 2026 | 07:59

Selengkapnya