Berita

Sekjen Partai Amanat Nasional (PAN) Eddy Soeparno/Net

Politik

Eddy Soeparno: Wajah Islam Indonesia Diwakili Muhammadiyah dan NU

RABU, 08 FEBRUARI 2023 | 02:06 WIB | LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA

Kekompakan Nahdlatul Ulama (NU)  dan Muhammadiyah di media sosial (Medsos) dalam menyambut acara Harlah Satu Abad Nahdlatul Ulama di GOR Delta Sidoarjo dinilai menginspirasi masyarakat.

Salah satunya, Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) yang menyediakan lahan parkir dan makanan gratis untuk jamaah harlah 1 abad NU.

Sekjen Partai Amanat Nasional (PAN) Eddy Soeparno bersyukur dan terinspirasi dengan NU dan Muhammadiyah yang terus saling mendukung dan membangun kolaborasi.


“Saya kira inilah wajah Islam Indonesia yang diwakili Muhammadiyah dan NU. Bahu-membahu, kolaborasi dan saling mendukung untuk bersama membangun Indonesia yang lebih baik lagi,” kata Eddy di Jakarta, Selasa (7/2).

Eddy juga mengucapkan selamat hari lahir 1 Abad Nahdlatul Ulama. Eddy berharap, momentum abad kedua NU dapat terus mencerahkan umat, bangsa dan peradaban dunia.

Eddy meyakini, kekompakan NU dan Muhammadiyah yang terlihat di GOR Delta Sidoarjo hari ini adalah refleksi dari kolaborasi di level provinsi, hingga desa.

Bagi Wakil Ketua Komisi VII DPR RI, kekompakan NU dan Muhammadiyah adalah oase di tengah maraknya istilah-istilah cebong kadrun yang ramai di Medsos.

“Seharusnya mencontoh NU dan Muhammadiyah yang ekspresi keberagamaannya adalah berlomba-lomba dalam kebaikan,” tutup Eddy.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Dokter Tifa Buka Pintu Perawatan Imun untuk Jokowi

Jumat, 16 Januari 2026 | 18:06

Eggi dan Damai SP3, Roy Suryo dan Dokter Tifa Lanjut Terus

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:45

Seskab Dikunjungi Bos Kadin, Bahas Program Quick Win hingga Kopdes Merah Putih

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:35

Situasi Memanas di Iran, Selandia Baru Evakuasi Diplomat dan Tutup Kedutaan

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:20

Melihat Net-zero Dari Kilang Minyak

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:53

SP3 Untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Terbit Atas Nama Keadilan

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:48

Kebakaran Hebat Melanda Pemukiman Kumuh Gangnam, 258 Warga Mengungsi

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:13

Musda Digelar di 6 Provinsi, Jawa Barat Tuan Rumah Rakornas KNPI

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:12

Heri Sudarmanto Gunakan Rekening Kerabat Tampung Rp12 Miliar Uang Pemerasan

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:33

Ruang Sunyi, Rundingkan Masa Depan Dunia

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:17

Selengkapnya