Berita

Ketua Umum Federasi Serikat Pekerja BUMN (FSP BUMN) Arief Poyuono/Net

Politik

Arief Poyuono: Ekonomi Indonesia Baik-baik Saja Sekalipun The Fed Naikkan Suku Bunga

SENIN, 06 FEBRUARI 2023 | 20:31 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Perekonomian Indonesia diprediksi akan aman-aman saja seiring keputusan Bank Sentral Amerika Serikat (AS) Federal Reserve (The Fed) menaikkan suku bunga acuan sebesar 25 basis poin di angka 4,5-4,75 persen.

"Saya kan sudah bilang perekonomian Indonesia baik-baik saja walaupun suku bunga The Fed mengalami kenaikan hingga 5 persen," ujar Ketua Umum Federasi Serikat Pekerja BUMN (FSP BUMN) Arief Poyuono dalam unggan di Twitter, Senin (6/2).

Dikatakan Arief, dalam menjalani ekonomi ke depan, Indonesia punya modal di tahun 2022 itu pertumbuhan ekonomi Indonesia kuartal ketiga itu 5,7 persen.

"Artinya, tertinggi dalam waktu setelah SBY. Selama pemerintahan Pak Jokowi inilah pertumbuhan ekonomi yang tumbuh sangat tinggi 5,7 persen," katanya.

Pada sisi lain, dia mengingatkan, naiknya suku bunga The Feed tentu saja akan berpengaruh kepada nilai tukar rupiah. Tetapi, tidak akan ada masalah sepanjang ekspor Indonesia bagus dan masyarakatnya disiplin dalam menggunakan mata uang asing seperti dolar AS.

Dia mengatakan, Indonesia juga punya Menko Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto yang dipercaya Presiden Joko Widodo untuk mengelola kondisi perekonomian nasional. Hasilnya, Indonesia mampu berjuang pulih dari masa krisis pandemi Covid-19.

"Inilah bukti kemampuan secara nyata dari seorang Menko Perekonomian Bapak Airlangga Hartarto yang diberikan tugas oleh Pak Jokowi untuk menjadi pilotnya perekonomian nasional, dari zaman masih susah Covid-19 sampai sekarang menjadi lebih baik," pungkasnya.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya