Berita

Rusia dan Ukraina tukar tawanan perang/Net

Dunia

Rusia-Ukraina Tukar Tawanan Perang, Termasuk Dua Jenazah Sukarelawan Inggris

MINGGU, 05 FEBRUARI 2023 | 07:39 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Rusia dan Ukraina melakukan pertukaran tahanan perang. Sebanyak 116 orang Ukraina dan 63 orang Rusia telah kembali ke rumah mereka masing-masing.

Di samping itu, jenazah dua relawan dari Inggris yang meninggal di Ukraina juga telah ditemukan.

Kepala staf presiden Ukraina, Andriy Yermak, mengatakan tawanan perang yang dibebaskan termasuk pasukan yang bertahan di Mariupol selama pengepungan selama berbulan-bulan.

Selain itu juga ada pejuang gerilya dari wilayah Kherson dan penembak jitu yang ditangkap selama pertempuran sengit yang sedang berlangsung untuk kota timur Bakhmut.

Yermak juga membenarkan jenazah pekerja bantuan sukarelawan Inggris Chris Parry dan Andrew Bagshaw telah dikirim kembali ke Ukraina.

Parry dan Bagshaw tewas dalam upaya evakuasi kemanusiaan di Ukraina timur pada Januari.

Dalam pidato video yang dikutip ABC News pada Sabtu (4/2), Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky mengatakan sejak perang dimulai Februari lalu, Ukraina telah mengamankan pembebasan 1.762 pria dan wanita dari tawanan Rusia.

Sementara itu, pejabat pertahanan Rusia mengatakan mereka yang dibebaskan oleh Ukraina termasuk beberapa tahanan kategori khusus.

Pertukaran tahanan ini dilakukan atas mediasi oleh Uni Emirat Arab (UEA).

Populer

Beredar Kabar, Anies Baswedan Besok Didaftarkan 4 Parpol ke KPU

Rabu, 28 Agustus 2024 | 18:10

Hasil Munas Digugat, Bahlil Lahadalia Bisa Batal jadi Ketum Golkar

Jumat, 23 Agustus 2024 | 20:11

Senior Golkar Mulai Kecewa pada Kepengurusan Bahlil

Sabtu, 24 Agustus 2024 | 19:02

Inilah Susunan Pengurus Golkar Periode 2024-2029, Tak Ada Jokowi dan Gibran

Kamis, 22 Agustus 2024 | 15:58

Anies Tak Bisa Didikte Diduga Jadi Alasan PDIP Batal Umumkan Cagub

Selasa, 27 Agustus 2024 | 08:15

Usung Ahok Lebih Untungkan PDIP Ketimbang Anies

Minggu, 25 Agustus 2024 | 08:43

Aktivis Demo di KPK, Minta Menteri Trenggono Ditangkap

Jumat, 30 Agustus 2024 | 15:17

UPDATE

Punya Pantun Bagus, Posisi Muzani Aman di Sekjen Gerindra

Minggu, 01 September 2024 | 03:48

Gandeng Atourin, Kemenparekraf Kenalkan Desa Wisata di Kawasan Borobudur

Minggu, 01 September 2024 | 03:33

Pesan Jokowi ke Kader Gerindra, Prabowo Milik Rakyat Usai Dilantik

Minggu, 01 September 2024 | 03:19

Prabowo: Kalau Koruptor Lari ke Antartika, Aku Kirim Pasukan Khusus

Minggu, 01 September 2024 | 03:00

Telkom Jamin Kesiapan Infrastruktur pada Event HLF MSP dan IAF 2024

Minggu, 01 September 2024 | 02:49

Prabowo Akui Berguru Politik ke Orang Solo

Minggu, 01 September 2024 | 02:34

Calon Kepala Daerah Harus Miliki Visi Ketahanan Pangan yang Jelas

Minggu, 01 September 2024 | 02:16

Prabowo Sangat Spesial di Mata Jokowi

Minggu, 01 September 2024 | 01:54

Disapa Jokowi sebagai Wapres Terpilih, Gibran Tersenyum Malu

Minggu, 01 September 2024 | 01:42

Alih Fungsi Lahan Jadi Masalah Serius Seluruh Pemerintah Daerah

Minggu, 01 September 2024 | 01:20

Selengkapnya