Berita

Konferensi Pers ASEAN Coordinating Council (ACC) di Sekretariat ASEAN pada Jumat, 3 Februari 2023/Ist

Politik

Menlu RI Paparkan 3 Pilar Utama Keketuaan ASEAN di Rapat ACC ke 32

JUMAT, 03 FEBRUARI 2023 | 23:24 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Rapat ASEAN Coordinating Council (ACC) pada Jumat (3/2),  menjadi momen penting untuk menjelaskan bagaimana Keketuaan Indonesia akan dijalankan sepanjang tahun ini.

Untuk itu, Menteri Luar Negeri RI, Retno Marsudi menyampaikan tiga pilar utama yang akan menjadi pedoman Indonesia dalam memimpin ASEAN.

Pilar pertama adalah "ASEAN Matters", dalam hal ini Menlu menekankan penting bagi ASEAN untuk mempertahankan sentralitasnya dan menjadi jangkar stabilitas serta kemakmuran kawasan Indo Pasifik.


Untuk itu, kata Retno, Indonesia mengusulkan beberapa langkah penting agar ASEAN mampu mengantisipasi dan mengatasi berbagai tantangan di masa depan.

"Melembagakan dialog tentang HAM, meningkatkan kerja sama ASEAN untuk mencegah dan memerangi perdagangan manusia," ucapnya.

Kedua yakni "Episentrum of Growth", di bawah pilar ini Menlu mendorong agar pertumbuhan ekonomi kawasan lebih inklusif, kuat, dan berkelanjutan.

"Di bawah pilar ini, Indonesia akan mengusulkan hasil yang akan menjadikan kawasan ASEAN pusat pertumbuhan," papar Retno.

Pilar terakhir yang akan dikedepankan oleh Indonesia adalah implementasi dari ASEAN Outlook on Indo Pacific (AOIP).

Menurut Retno, Indonesia akan mendorong tindak lanjut dari Pengarusutamaan Empat Area Prioritas AOIP.
 
"Indonesia akan mengidentifikasi daftar proyek konkret untuk implementasi AOIP yang akan melibatkan semua mitra ASEAN. Keketuaan kita juga akan memperkuat hubungan ASEAN dan Pasifik," pungkasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Pembongkaran Tiang Monorel Mangkrak Demi Penataan Kawasan

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:59

Lahan Huntap Korban Bencana Harus Segera Dituntaskan

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:52

Ini Identitas Delapan Orang dan Barbuk OTT Pejabat Pajak Jakut

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:12

Larangan Tambang Emas Rakyat, Kegagalan Baca Realitas

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:58

Pelapor Pandji Dianggap Klaim Sepihak dan Mencatut Nama NU

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:30

Romantisme Demokrasi Elektoral dan Keliru Baca Kedaulatan

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:08

Invasi AS ke Venezuela Bisa Bikin Biaya Logistik Internasional Bengkak

Minggu, 11 Januari 2026 | 05:45

Khofifah Ajak Pramuka Jatim Sukseskan Ketahanan Pangan dan MBG

Minggu, 11 Januari 2026 | 05:23

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Klok Dkk Siap Melumat Persija Demi Amankan Posisi

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:40

Selengkapnya