Berita

Anggota komisi VII DPR RI Yulian Gunhar/Net

Nusantara

Usai Kecelakaan Kerja, Yulian Gunhar Minta PT GNI Morowali Utara Hentikan Operasi Sementara

RABU, 01 FEBRUARI 2023 | 13:18 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Anggota komisi VII DPR RI Yulian Gunhar, menyesalkan kembali terjadinya kecelakaan kerja di PT Gunbuster Nickel (GNI), Morowali Utara, Sulawesi Tengah, yang menimbulkan satu orang pekerja tewas. Menurutnya, berbagai rentetan kecelakaan kerja di perusahaan smelter nikel itu, bisa dijadikan alasan penghentian sementara operasional perusahaan, demi dilakukannya audit secara komprehesif.

“Sejak awal DPR telah meminta agar pemerintah melakukan audit komprehensif terhadap PT GNI, baik dari sisi teknologi smelter hingga pelaksanaan aspek Keselamatan Kesehatan Kerja (K3),” katanya dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Rabu (1/2).

Legislator PDI perjuangan itu menambahkan, bahwa langkah penghentian operasional sementara PT GNI itu sangat mendesak dilakukan demi mengungkap fakta penyebab kerap terjadinya kecelakaan kerja yang menimbulkan korban jiwa para pekerja.

“Jangan dilakukan pembiaran atas terjadinya rentetan kecelakaan kerja yang menimbulkan korban jiwa di pihak pekerja selama ini. Untuk itu perlu dihentikan sementara operasional perusahaan sampai selesai audit komprehensif,” katanya.

Gunhar menambahkan, audit komprehensif dilakukan terutama terhadap sistem manajemen K3 di lingkungan kawasan industri PT. GNI. Hal itu menurutnya perlu dilakukan demi memberikan jaminan keselamatan bagi para pekerja.

“Sebaiknya audit itu nantinya dilakukan dengan membentuk tim independen yang melibatkan semua pihak, baik dari pihak pemerintah, DPR, akademisi, dan pihak lainnya. Agar dipastikan bahwa operasional perusahaan selama ini tidak melakukan penyimpangan-penyimpangan,” pungkasnya.

Sebelumnya, satu orang pekerja tambang PT Gunbuster Nickel Industri (GNI), Morowali Utara, Sulawesi Tengah, tewas setelah mengalami kecelakaan akibat kendaraan dump truck yang dikemudikannya tergelincir di jalan hauling. Korban tewas dalam kecelakaan dump truck adalah pekerja PT GNI bernama Nelgi Rukka asal Tana Toraja, Sulawesi Selatan.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Jangan Tertipu Tawaran Berangkat dengan Visa Non Haji!

Senin, 06 Mei 2024 | 05:37

Samani-Belinda Optimis Menang di Pilkada Kudus

Senin, 06 Mei 2024 | 05:21

PKB Kota Probolinggo cuma Buka Pendaftaran Wawalkot

Senin, 06 Mei 2024 | 05:17

Golkar-PDIP Buka Peluang Koalisi di Pilgub Jabar

Senin, 06 Mei 2024 | 04:34

Heboh Polisi Razia Kosmetik Siswi SMP, Ini Klarifikasinya

Senin, 06 Mei 2024 | 04:30

Sebagian Wilayah Jakarta Diperkirakan Hujan Ringan

Senin, 06 Mei 2024 | 03:33

Melly Goeslaw Tetarik Maju Pilwalkot Bandung

Senin, 06 Mei 2024 | 03:30

Mayat Perempuan Tersangkut di Bebatuan Sungai Air Manna

Senin, 06 Mei 2024 | 03:04

2 Remaja Resmi Tersangka Tawuran Maut di Bandar Lampung

Senin, 06 Mei 2024 | 02:55

Aspirasi Tak Diakomodir, Relawan Prabowo Jangan Ngambek

Senin, 06 Mei 2024 | 02:14

Selengkapnya