Berita

Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra, Habiburrokhman/RMOL

Politik

Nasdem-Demokrat-PKS Dukung Anies, Gerindra Siap Berkontestasi Secara Sehat

SELASA, 31 JANUARI 2023 | 14:09 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

DPP Partai Gerindra menanggapi santai dukungan PKS terhadap Anies Baswedan sebagai bakal calon Presiden (bacapres) Pemilu 2024.

Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra Habiburrokhman mengaku tidak mempersoalkan keputusan PKS, karena sikap politik partai dijamin oleh konstitusi.

“Ya silakan. Itu hak mereka. Bagian dari konstitusi. Ya monggo,” kata Habiburrokhman kepada wartawan, Selasa (31/1).


Habiburrokhman menegaskan pihaknya siap berkontestasi dengan PKS dan parpol pendukung Anies Baswedan lainnya secara fair pada Pemilu 2024.

“Kita siap berkontestasi secara sehat. Oke?” pungkasnya.

Setelah Nasdem mengawali dukungan mengusung Anies Baswedan sebagai bacapres lalu disusul Partai Demokrat dan terbaru PKS mendukung mantan Gubernur DKI Jakarta itu untuk menjadi bacapres 2024.

Wakil Ketua Majelis Syuro PKS Sohibul Iman  menyatakan bahwa PKS akan menyampaikan dukungan resmi partai pada Bapak Anies Rasyid Baswedan sebagai bacapres 2024-2029.

"Pada rapat Majelis Syura PKS yang bersamaan dengan Rakernas DPP PKS pada tanggal 24 Februari 2023,” kata Wakil Ketua Majelis Syuro PKS Sohibul Iman saat jumpa pers di Rumah Makan Mang Engking, Soekarno-Hatta, Tangerang, pada Senin malam (30/1).

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

VFive Group Salurkan Zakat Usaha Lebih dari Rp10 Miliar

Minggu, 18 Januari 2026 | 19:48

Parpol Ditantang Buat Komitmen Nasional Anti-Politik Uang

Minggu, 18 Januari 2026 | 19:32

Black Box Pesawat ATR 42-500 Ditemukan!

Minggu, 18 Januari 2026 | 18:55

KPK Masih Kuliti Dugaan Rasuah BPKH

Minggu, 18 Januari 2026 | 18:24

Denny JA Ungkap Akar Etika Kerja dan Kejujuran Swiss dari Reformasi Zurich

Minggu, 18 Januari 2026 | 18:20

Potongan Bangkai Pesawat ATR 400

Minggu, 18 Januari 2026 | 17:53

Haji Suryo Bangun Masjid di Tanah Kelahiran

Minggu, 18 Januari 2026 | 17:32

Lawatan LN Perdana 2026, Prabowo Sambangi Inggris dan Swiss

Minggu, 18 Januari 2026 | 17:15

Kebijakan Paket Ekonomi Lanjut Prioritaskan UMKM dan Lapangan Kerja

Minggu, 18 Januari 2026 | 16:56

Prabowo Jadi Saksi Nikah Sespri Agung Surahman, Jokowi Ikut Hadir

Minggu, 18 Januari 2026 | 16:55

Selengkapnya