Berita

Pesawat milik maskapai Southwest Airlines Co yang batal terbang karena cuaca buruk/Net

Dunia

Diterpa Badai Ekstrem, AS Batalkan Lebih dari Seribu Penerbangan

SELASA, 31 JANUARI 2023 | 11:19 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Badai musim dingin parah yang memasuki wilayah tengah Amerika Serikat berdampak besar pada gangguan penerbangan pesawat.

Kondisi terparah terjadi pada Senin (30/1), ketika beberapa maskapai AS terpaksa membatalkan lebih dari seribu penerbangan masuk dan keluar, karena cuaca yang tidak mendukung.

Menurut layanan pelacakan penerbangan FlightAware, sebanyak 1.019 penerbangan pada pukul 18:00 waktu setempat, dibatalkan.

Setengah dari jumlah pembatalan penerbangan berasal dari maskapai Southwest Airlines Co, yang sebelumnya kerap dikritik pemerintah karena membatalkan 16.700 penerbangan selama liburan akibat cuaca buruk dan teknologi usang.

Southwest diperkirakan membatalkan sekitar 12 persen jadwal penerbangannya pada Senin (30/1),  sementara American Airlines Group Inc telah membatalkan 6 persen, atau sekitar 200 penerbangan.

Menurut laporan News 19, ada sekitar 797 penerbangan yang ikut dibatalkan di hari berikutnya, Selasa (31/1).

Karena banyaknya gangguan penerbangan, Southwest Airlines dan maskapai besar AS lainnya telah mengeluarkan keringanan.

Penumpang dapat mengubah rencana perjalanan mereka tanpa perbedaan tarif jika mereka tetap berada di kabin yang sama seperti yang dipesan sebelumnya.

Populer

Ini Kronologi Perkelahian Anggota Brimob Vs TNI AL di Sorong

Minggu, 14 April 2024 | 21:59

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Resmi Tersangka KPK

Selasa, 16 April 2024 | 07:08

Rusia Pakai Rudal Siluman Rahasia untuk Bombardir Infrastruktur Energi Ukraina

Jumat, 12 April 2024 | 16:58

Pemberontak Menang, Pasukan Junta Ngacir Keluar Perbatasan Myawaddy

Kamis, 11 April 2024 | 19:15

Megawati Peringatkan Bakal Terjadi Guncangan Politik Setelah Jokowi Jadi Malin Kundang

Kamis, 11 April 2024 | 18:23

Warisan Hakim MK sebagai Kado Idulfitri

Senin, 08 April 2024 | 13:42

Tim Kecil Dibentuk, Partai Negoro Bersiap Unjuk Gigi

Senin, 15 April 2024 | 18:59

UPDATE

25 Kader Beringin Disiapkan Maju Pilkada Jatim

Jumat, 19 April 2024 | 04:02

Calon Jemaah Haji Aceh Mulai Berangkat 29 Mei 2024

Jumat, 19 April 2024 | 03:23

3 Kader Ini Disiapkan PKS di Pilgub Lampung

Jumat, 19 April 2024 | 03:17

Pakaian Adat jadi Seragam Sekolah Jangan Bebani Orangtua Siswa

Jumat, 19 April 2024 | 03:15

Baznas-TNI Terjunkan Bantuan untuk Palestina Lewat Udara

Jumat, 19 April 2024 | 02:53

Sebelum Pensiun Agustus, Prasetyo Bakar Semangat ASN Setwan DPRD

Jumat, 19 April 2024 | 02:10

Berusia Uzur, PKS Dukung Restorasi Rumah Dinas Gubernur Jakarta

Jumat, 19 April 2024 | 02:00

Proyek Tanggul Pantai Dikebut, Fokus di Muara Angke dan Kali Blencong

Jumat, 19 April 2024 | 01:33

PKB Jagokan Irmawan dan Ruslan di Pilgub Aceh

Jumat, 19 April 2024 | 01:31

Heru Pamer IPM Jakarta Tertinggi di Indonesia

Jumat, 19 April 2024 | 01:09

Selengkapnya