Berita

Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto/Net

Politik

Targetkan 75 Persen Suara, Gerindra Kota Bogor Optimistis Menangkan Prabowo pada Pilpres 2024

SELASA, 31 JANUARI 2023 | 08:53 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Kota Bogor merupakan salah satu daerah di Jawa Barat yang menyumbang suara terbanyak untuk Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto pada Pilpres 2019. Hal ini membuat Partai Gerindra Bogor optimistis suara untuk Prabowo pada Pilpres 2024 akan lebih banyak.

Menurut informasi yang diterima Kantor Berita RMOLJabar dari DPC Gerindra Kota Bogor, suara Prabowo pada Pilpres 2019 hampir mencapai 60 persen dari jumlah DPT (Daftar Pemilih Tetap) di Kota Bogor yang saat itu sekitar 700 ribuan pemilih.

Nah, untuk Pemilu 2024 nanti partai berlambang burung garuda itu targetkan 75 persen suara dari jumlah pemilih yang diproyeksikan mencapai 800 ribu jiwa.

Sekretaris DPC Gerindra Kota Bogor, Pepen Firdaus menjelaskan, Prabowo yang pada Pilpres 2019 berpasangan dengan Sandiaga Uno merupakan pasangan calon yang menang Pilpres di tingkat Kota Bogor, karena suaranya hampir mencapai 60 persen. Bahkan, di tingkat Jawa Barat pun menang, tetapi untuk suaranya dia tidak tahu persis berapa.

"Dan untuk 2024 nanti, kami dan seluruh kader Gerindra sepakat mengusung kembali Pak Prabowo untuk maju sebagai calon presiden (capres)," ujar Pepen, Senin (30/1).

Bahkan, lanjut Pepen, pada Pemilu 2024 pihaknya siap memenangkan kembali Prabowo di Kota Bogor dengan raihan suara lebih dari 75 persen, atau sekitar 600 ribuan suara apabila jumlah pemilihnya diproyeksikan diangka 800 ribuan pemilih.

"Kami melihat pengalaman sebelumnya dan kami meyakini pada Pemilu 2024 nanti masyarakat masih memilih Pak Prabowo sebagai presiden. Jadi kami optimis bisa meraih suara 75 persen," ucapnya.

Pepen yang kini duduk di Komisi IV DPRD Kota Bogor itu mengaku, seluruh kader Gerindra sudah mulai bergerak. Sudah memanaskan mesin partai hingga ke akar rumput atau anak ranting partai Gerindra di Kota Bogor.

"InsyaAllah, kalau ketum kami benar-benar maju di Pilpres kami akan semaksimal mungkin bekerja untuk memenangkan Pak Prabowo," tegas Pepen.

"Ini tahunnya Pak Prabowo. Sudah saatnya Pak Prabowo jadi Presiden Republik Indonesia. Harga mati bagi kami," pungkasnya.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Jangan Tertipu Tawaran Berangkat dengan Visa Non Haji!

Senin, 06 Mei 2024 | 05:37

Samani-Belinda Optimis Menang di Pilkada Kudus

Senin, 06 Mei 2024 | 05:21

PKB Kota Probolinggo cuma Buka Pendaftaran Wawalkot

Senin, 06 Mei 2024 | 05:17

Golkar-PDIP Buka Peluang Koalisi di Pilgub Jabar

Senin, 06 Mei 2024 | 04:34

Heboh Polisi Razia Kosmetik Siswi SMP, Ini Klarifikasinya

Senin, 06 Mei 2024 | 04:30

Sebagian Wilayah Jakarta Diperkirakan Hujan Ringan

Senin, 06 Mei 2024 | 03:33

Melly Goeslaw Tetarik Maju Pilwalkot Bandung

Senin, 06 Mei 2024 | 03:30

Mayat Perempuan Tersangkut di Bebatuan Sungai Air Manna

Senin, 06 Mei 2024 | 03:04

2 Remaja Resmi Tersangka Tawuran Maut di Bandar Lampung

Senin, 06 Mei 2024 | 02:55

Aspirasi Tak Diakomodir, Relawan Prabowo Jangan Ngambek

Senin, 06 Mei 2024 | 02:14

Selengkapnya