Berita

Razia Mushtaq/Net

Dunia

Lawan Stereotip, Razia Mushtaq jadi Perempuan Pertama Pemilik Gym di Ganderbal

SELASA, 31 JANUARI 2023 | 07:51 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Stereotip mengenai perempuan yang lemah telah menjadi tembok penghalang yang besar sehingga gerak dan kemampuan kaum hawa justru terbatasi.

Namun Razia Mushtaq mampu menghancurkan tembok itu. Ia adalah perempuan pertama Ganderbal, Kashmir yang menjadi pelatih sekaligus pemilik gym atau pusat kebugaran.

Ketabuan bahwa perempuan tidak mampu melakukan kegiatan olahraga yang identik dengan kaum pria telah didobrak oleh Mushtaq dengan ceritanya.

Mushtaq saat ini menjalankan gym "313 Fitness Club" di Kangan, Ganderbal.

Semua berawal dari keresahan Mushtaq lantaran kaum hawa ragu untuk berolahraga di gym, seakan itu memang ditujukan untuk pria. Padahal banyak perempuan membutuhkan olahraga karena masalah gangguan kesehatan, obesitas, dan depresi.

"Itu membuat saya berpikir bahwa gym khusus perempuan akan menjadi hal yang luar biasa, di mana perempuan bisa berolahraga kapan pun mereka mau sepanjang hari," ujarnya, seperti dikutip dari Asian News Hub.

Meski begitu, perjalanan Mushtaq tidaklah mulus. Banyak tantangan dan kritik yang ia dapat ketika memulainya. Bahkan ia harus terlebih dulu meyakinkan keluarganya yang konservatif.

"Cinta dan kerja sama orang tua dan saudara-saudara memberi saya keberanian untuk maju dengan percaya diri. Semua ini hanya mungkin karena dukungan mereka yang tidak pernah habis," ucap Mushtaq.

Tidak sampai di situ. Tantangan lain yang dihadapi Mushtaq adalah mencari konsumen, perempuan yang tertarik dan berani mengunjungi gym. Dengan konsistensi dan semangatnya, Mushtaq memiliki lebih dari 50 anggota perempuan yang mengunjungi gym setiap hari.

Salah satunya adalah Zubaida yang seringkali mengeluhkan kondisi kesehatannya. Zubaida mengaku sangat bersemangat dengan kehadiran gym khusus perempuan.

“Saya tidak nyaman bergabung dengan gym karena mereka memiliki instruktur laki-laki. Tetapi ketika saya mendengar tentang gym ini khusus untuk perempuan, saya sangat bersemangat," kata Zubaida.

Menurut Mushtaq, pemerintah perlu ambil bagian untuk membantu mematahkan stereotip mengenai perempuan, termasuk membuat gym perempuan di setiap distrik di Kashmir.

Populer

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Jaksa KPK Ungkap Keterlibatan Orang Tua Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor dalam Kasus Gazalba Saleh

Senin, 06 Mei 2024 | 13:05

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Jokowi Keluhkan Peredaran Uang yang Semakin Kering, Ekonom: Akibat Utang yang Ugal-ugalan

Rabu, 08 Mei 2024 | 17:05

Butuh 35.242 Dukungan bagi Calon Perseorangan Maju di Pilwalkot Cimahi

Rabu, 08 Mei 2024 | 17:01

Kemendag Amankan Satu Kapal Tanpa Kelengkapan Dokumen Impor di Palembang

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:58

Mardani Dukung Sikap Oposisi Ganjar: Itu Ksatria!

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:55

Google Pixel 8A Resmi Dirilis, Dibanderol Mulai Rp8 Jutaan

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:44

Wakapolda Aceh Armia Fahmi Daftar Bacalon Bupati Atam Lewat Nasdem

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:39

Pakar: Sosok Menkeu yang Baru Baiknya Berlatar Belakang Teknokrat Dibandingkan Politisi

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:33

Satgas Catur Bais TNI Berhasil Gagalkan Penyelundupan Pakaian Bekas di Sebatik

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:32

Militer Taiwan Bersiap Hadapi Ancaman China Jelang Pelantikan Presiden

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:31

BTN Relokasi Kantor Cirebon

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:09

Selengkapnya