Berita

Ketua DPC Partai Gerindra Kota Cimahi, Bambang Purnomo/RMOLJabar

Politik

Pasang Target Dua Kali Lipat, Caleg Partai Gerindra Kota Cimahi Diminta Kurangi Rapat

MINGGU, 29 JANUARI 2023 | 00:32 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Partai Gerindra Kota Cimahi memasang target dua kali lipat jumlah kursi parlemen pada Pemilu 2024. Hal itu dianggap memungkinkan mengingat perolehan suara Partai Gerindra Kota Cimahi dalam Pileg sebelumnya dinilai cukup baik.

Dalam istilah Ketua DPC Partai Gerindra Kota Cimahi, Bambang Purnomo, Gerindra bidik I+1 atau incumbent (petahana) ditambah satu.

"Kalau sekarang incumbent-nya tujuh orang dari Partai Gerindra, diharapkan di setiap dapil itu nambah satu orang berarti kali dua yaitu targetnya 14 orang," ungkap Bambang saat ditemui di ruang kerjanya Jumat, (27/1).

Kendati banyak yang menyangsikan dan dianggap susah memperoleh suara mengingat peta wilayah Kota Cimahi yang hanya terdiri dari tiga kecamatan, dia menegaskan, dengan aktifnya para caleg Partai Gerindra turun langsung ke masyarakat, tidak menutup kemungkinan hasil akan sesuai target.

"Kita optimis lah. Makanya kita memotivasi para caleg untuk rajin terjun ke masyarakat untuk menghasilkan sesuatu yang kita harapkan," ucapnya.

Diakui Bambang, perolehan 7 kursi dalam Pileg sebelumnya sudah cukup untuk menjadi modal bersaing dengan partai lainnya di Pileg 2024 mendatang.

Oleh karena itu, lanjut dia, para caleg yang sudah terakomodir diharapkan terjun langsung ke masyarakat dengan kegiatan nyata yang dapat dirasakan langsung nilai dan manfaatnya oleh masyarakat.

"Jadi yang diminta (para Caleg) terjun, terjun, terjun, jangan banyak rapat dan teori," katanya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya