Berita

Menteri Pertahana Prabowo Subianto secara simbolis menyerahkan 100 unit sepeda motor kepada Babinsa Kodam I Bukit Barisan/Ist

Politik

Prabowo: Perintah Presiden, Tegakkan Jiwa Persatuan

SABTU, 28 JANUARI 2023 | 18:09 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Presiden Joko Widodo telah mengamanatkan tahun ini akan penuh tantangan. Sehingga harus terus waspada, terutama pada peran Bintara Pembina Desa (Babinsa) agar dapat menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.

Begitu disampaikan Menteri Pertahana Prabowo Subianto saat memberikan pengarahan kepada 2.000 orang anggota Babinsa Kodam I Bukit Barisan di Medan, Sumatera Utara.

Dalam pengarahan tersebut, Prabowo Subianto juga berterimakasih atas peran Babinsa dalam Sistem Pertahanan Rakyat Semesta (Sishankamrata).

"Saya segera bergerak turun ke Komando Teritorial. Kalian adalah ujung tombak. Saya datang untuk mengucapkan terimakasih atas dedikasi kalian semua," ujar Prabowo dalam keterangannya, Sabtu (28/1).

Ketua Umum Partai Gerindra itu menyampaikan, para Babinsa yang telah bertugas cukup lama di wilayahnya pasti sangat mengenal siapa saja tokoh-tokoh yang berpengaruh sehingga dapat cepat memahami perkembangan situasi di lapangan.

"Oleh karena itu perintah presiden waspada, jangan terdadak, jaga ketenangan, tegakkan jiwa persatuan," tegasnya.

Dalam acara tersebut Prabowo juga secara simbolis menyerahkan 100 unit sepeda motor kepada Babinsa Kodam I Bukit Barisan.

Turut hadir dalam kesempatan itu Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi, Kapolda Sumatera Utara Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak, Walikota Medan Bobby Nasution, dan jajaran di Kodam I Bukit Barisan.


Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya