Berita

Petinggi Gerindra, PKB dan Partai Nasdem saat melakukan pertemuan di Sekber Gerindra-PKB di Jalan Mangunsarkoro, Menteng, Jakarta Pusat, pada Kamis siang (26/1)/RMOL

Politik

Bertemu Gerindra-PKB, Nasdem Klaim Hubungan dengan Demokrat-PKS Baik-baik Saja

KAMIS, 26 JANUARI 2023 | 22:58 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

DPP Partai Nasdem usai berkunjung dan menggelar pertemuan tertutup bersama elite Gerindra dan PKB di Sekretariat Bersama (Sekber) Gerindra-PKB di Jalan Mangunsarkoro, Menteng, Jakarta Pusat, pada Kamis siang (26/1).

Wakil Ketua Umum Partai Nasdem Ahmad Ali mengungkapkan bahwa pertemuan hanyalah silaturahim dan mengucapkan selamat kepada Gerindra-PKB yang telah mendirikan Sekber.  

“Hari ini Nasdem berkunjung ke rumah perjuangan atau Sekber Gerindra-PKB. Tentu datang hari ini pertama mengucapkan selamat kepada Gerindra dan PKB yang baru rayakan rumah baru,” ucap Ahmad Ali saat jumpa pers bersama elite Gerindra dan PKB.

Menurut Ahmad Ali, kunjungannya tersebut sedianya menjadi tradisi yang harusnya dilakukan oleh semua parpol. Namun, ia menegaskan bahwa rencana mendeklarasikan Koalisi Perubahan bersama PKS dan Demokrat masih tetap berjalan baik.

“Kita berkunjung ke sini pasti banyak pertanyaan. Terus bagaimana dengan nasdem pks demokrat? Tetap berkalan baik-baik saja, sedang dalam berkomunikasi, doakan juga seperti Gerindra dan PKB segera untuk membuat Sekber,” demikian Ahmad Ali.

Saat jumpa pers, tampak ketiga elite parpol seperti Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad, Sekjen Gerindra Ahmad Muzani, Sekjen PKB Hasanuddin Wahid, Waketum PKB Jazilul Fawaid.

Selain itu, turut hadir Ketua DPP Partai Nasdem Willy Aditya, Wasekjen PKB Saiful Huda, Waketum Gerindra Sugiono dan beberapa pejabat teras ketiga parpol.

Populer

Demo di KPK, GMNI: Tangkap dan Adili Keluarga Mulyono

Jumat, 20 September 2024 | 16:22

Mantan Menpora Hayono Isman Teriak Tanah Keluarganya Diserobot

Jumat, 20 September 2024 | 07:04

Makin Ketahuan, Nomor Ponsel Fufufafa Dicantumkan Gibran pada Berkas Pilkada Solo

Senin, 23 September 2024 | 09:10

Pasukan Berani Mati Bela Jokowi Pembohong!

Minggu, 22 September 2024 | 14:03

Kejagung di Bawah ST Burhanuddin, Anak Buah Jalan Masing-masing

Rabu, 25 September 2024 | 17:11

Akun Fufufafa Ganti Nama dari Gibran jadi Slamet Gagal Total

Senin, 23 September 2024 | 08:44

KPK Harus Serius Usut Dugaan Korupsi Keluarga Jokowi

Jumat, 20 September 2024 | 15:05

UPDATE

Aset Pegadaian Moncer Terus, Akhir Tahun Diprediksi Bisa Tembus Rp100 Triliun

Senin, 30 September 2024 | 07:59

Janji Ridwan Kamil-Suswono, Wujudkan Kepulauan Seribu sebagai Kawasan Ekonomi Wisata

Senin, 30 September 2024 | 07:44

Buku Baru Admiral Rosihan Arsyad

Senin, 30 September 2024 | 07:43

Balas Rudal Houthi, Puluhan Jet Israel Bombardir Yaman

Senin, 30 September 2024 | 07:35

Praktisi Hukum: Integritas Kejagung Makin Bobrok!

Senin, 30 September 2024 | 07:21

Stimulus Tidak Cukup, Aliran Dana Asing ke China hanya Sementara

Senin, 30 September 2024 | 07:19

Bikin Bangga, Tiga Anak Hebat Ini Lestarikan Seni Budaya Daerah

Senin, 30 September 2024 | 07:01

Bukan Cuma Lebanon, Israel juga Tingkatkan Serangan ke Yaman

Senin, 30 September 2024 | 07:00

Kapolri Didesak Usut Aktor Utama Kericuhan Diskusi Diaspora

Senin, 30 September 2024 | 06:21

Dukung Program Makan Bergizi Gratis, Baznas Optimalkan Peran Mustahik

Senin, 30 September 2024 | 06:04

Selengkapnya