Berita

Ketua KPK Firli Bahuri/Net

Hukum

Berkat Sinergitas dengan Polda NAD, KPK Tangkap Izil Azhar yang Buron Sejak 2018

RABU, 25 JANUARI 2023 | 13:00 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Mantan panglima Gerakan Aceh Merdeka (GAM) Izil Azhar yang menjadi buronan berhasil ditangkap berkat sinergisitas KPK dengan Polda Nanggroe Aceh Darussalam (NAD).

Ketua KPK, Firli Bahuri menyampaikan bahwa pihaknya telah melakukan komunikasi dan koordinasi intensif dengan Direktur Reserse Kriminal Umum (Direskrimum) Polda NAD untuk mencari pria yang akrab disapa Ayah Merin itu.

Pada awal Januari 2023, ungkap Firli, tim Ditreskrimum Polda NAD menyampaikan informasi keberadaan Izil Azhar, di sekitar Banda Aceh, terlihat berkali-kali bersama Muzakir Manaf.


Kemudian, di tanggal 23 Januari 2023, Polda Aceh menyampaikan kepada KPK bahwa Izil tengah berada di kediaman istrinya di Banda Aceh.

“Pada pukul 11.05 tim Ditreskrimum Polda NAD berhasil mengamankan Izil Azhar di bawa ke Mako Polda NAD untuk diamankan,” ungkap Firli kepada Kantor Berita Politik RMOL, Rabu (25/1).

Usai diperiksa tim dokter, kata Firli, Izil Azhar dinyatakan dalam kondisi sehat untuk selanjutnya dibawa oleh tim KPK ke Jakarta guna dilakukan pemeriksaan lanjut.

Firli menyampaikan, rencananya Izil yang sudah ditetapkan sebagai tersangka kasus korupsi Dana Otsus Provinsi Aceh tahun 2018 ini akan sampai di Bandara Soetta pada pukul 18.35 sore nanti. Izin Azhar sudah ditetapkan sebagai DPO sejak tahun 2018.

“Saya komunikasikan terus dengan Kapolda NAD Irjen Ahmad Haedar, dan saya menyampaikan terima kasih atas bantuan kapolda beserta jajaran,” demikian Firli.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

Trump Ancam Kenakan Tarif 25 Persen ke Delapan Negara Eropa

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:48

Arsitektur Hukum Pilkada Sudah Semakin Terlembaga

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:40

Serpihan Badan Pesawat ATR 42-500 Berhasil Ditemukan

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:08

Rekonstruksi Kontrol Yudisial atas Diskresi Penegak Hukum

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:00

KAI Commuter Rekayasa Pola Operasi Imbas Genangan di Kampung Bandan

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:51

Seluruh Sumber Daya Harus Dikerahkan Cari Pesawat ATR yang Hilang Kontak

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:45

Tujuh Kali Menang Pilpres, Museveni Lanjutkan Dominasi Kekuasaan di Uganda

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:20

Belasan RT dan Ruas Jalan di Jakarta Terendam Banjir

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:13

Ongkos Pilkada Langsung Tak Sebesar MBG

Minggu, 18 Januari 2026 | 07:50

Delik Hukum Pandji Tak Perlu Dicari-cari

Minggu, 18 Januari 2026 | 07:45

Selengkapnya