Berita

Ilustrasi/Net

Dunia

Kelompok Teror ADF Serang Desa di Kongo, Bunuh 23 Orang

SELASA, 24 JANUARI 2023 | 14:16 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Kelompok ekstremis Allied Democratic Forces (ADF) melancarkan serangan teror di Desa Makugwe, Beni, Provinsi Kivu Utara, Republik Demokratik Kongo pada Minggu malam (22/1) waktu setempat.

Menurut keterangan warga bernama Roger Wangeve, kelompok bersenjata tersebut mendatangi sebuah bar kecil di Kivu dan mulai membunuh belasan orang di sana.

"ADF menembak 17 orang di sebuah bar kecil, tempat mereka minum bir, dan mengeksekusi mereka," ujarnya, seperti dimuat The Defense Post.

Selain membunuh, Wangeve menyebut, ADF juga menjarah dan membakar beberapa rumah dan toko di desa tersebut, serta membawa pergi beberapa penduduk desa ke semak-semak.

Wakil Pejabat Kivu, Saidi Balikwisha mengatakan total korban jiwa dalam serangan tersebut mencapai 23 orang.

Lebih lanjut, Balikwisha mendesak pemerintah Kongo untuk melipatgandakan kehadiran militer di wilayahnya, guna mencegah lebih banyak korban.

ADF adalah salah satu kelompok paling mematikan yang beroperasi di wilayah Timur Kongo selama beberapa dekade terakhir. Kelompok militan yang disinyalir berafiliasi dengan ISIS itu dituduh membantai ribuan warga sipil Kongo dan melakukan serangan bom di Uganda.

Pada 15 Januari lalu, anggota ADF juga dilaporkan telah meledakkan sebuah bom di sebuah gereja di Kivu Utara yang menewaskan sedikitnya 14 orang dan melukai 63 lainnya.

Populer

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

UPDATE

3 Komisioner Bawaslu Kota Blitar Dilaporkan ke DKPP

Selasa, 05 November 2024 | 03:58

Menteri Hukum Tegaskan Jakarta Masih Ibukota Negara

Selasa, 05 November 2024 | 03:40

Catalunya Gantikan Valencia Gelar Seri Pamungkas MotoGP 2024

Selasa, 05 November 2024 | 03:22

Demokrat Bentuk Satgas untuk Amankan Pilkada di Jakarta, Jabar, hingga Banten

Selasa, 05 November 2024 | 02:57

MAKI: Debat Harusnya untuk Jual Program, Bukan Saling Menyerang

Selasa, 05 November 2024 | 02:22

Dubes Mohamed Trabelsi: Hatem El Mekki Bukti Kedekatan Hubungan Indonesia dan Tunisia

Selasa, 05 November 2024 | 02:09

Polisi Gelar Makan Siang Gratis untuk Siswa Berkebutuhan Khusus

Selasa, 05 November 2024 | 01:54

Ancelotti Minta LaLiga Dihentikan

Selasa, 05 November 2024 | 01:36

Pelajar yang Hanyut di Sungai Citanduy Ditemukan Warga Tersangkut di Batu

Selasa, 05 November 2024 | 01:21

Pendidikan Berkualitas Kunci Pengentasan Kemiskinan

Selasa, 05 November 2024 | 00:59

Selengkapnya