Berita

Dmitry Medvedev/Net

Dunia

Medvedev: Amerika Bersiap Menyerang Rusia, Dunia Terancam Perang Dunia III

SELASA, 24 JANUARI 2023 | 09:16 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Semakin dalamnya keterlibatan Amerika Serikat dan sekutunya dalam konflik antara Rusia dan Ukraina berarti semakin dekat  upaya untuk menciptakan Perang Dunia Ketiga.

Berbicara sebagai pimpinan Partai Rusia Bersatu yang berkuasa di Moskow, mantan Presiden Rusia Dmitry Medvedev pada Senin (23/1) mengatakan AS dan sekutunya hampir memicu perang dunia ketiga dengan bersiap menyerang Rusia.

“Partai kami harus membantu orang-orang di seluruh dunia untuk memahami bahwa operasi khusus yang sedang berlangsung adalah tanggapan paksa dan pilihan terakhir terhadap persiapan agresi oleh AS dan sekutunya,” kata Medvedev, seperti dikutip dari RT, Selasa (24/1).

“Jelas, dunia mendekati ancaman Perang Dunia III dengan apa yang terjadi saat ini,” tambahnya.

Medvedev juga menggambarkan "krisis serius" di PBB dan lembaga internasional lainnya, yang diciptakan untuk menyelesaikan perselisihan internasional tetapi malah diubah menjadi medan perang oleh Barat.

“Lawan kami berusaha mendapatkan suara sebanyak mungkin untuk mendukung inisiatif anti-Rusia mereka, menggunakan cara curang seperti tekanan ekonomi, pemerasan, dan suap politik,” kata Medvedev.

Medvedev pada minggu juga mengingatkan bahwa Barat akan semakin berusaha menghancurkan Rusia, merujuk pada pertemuan para  pertahanan dari sekitar 50 negara di Pangkalan Udara Ramstein di Jerman untuk membahas bantuan lebih lanjut ke Kyiv.

Populer

IKN Ibu Kota Terhijau Dunia Omong Kosong Jokowi

Rabu, 05 Juni 2024 | 12:42

Investor IKN Hanya Dongeng!

Kamis, 06 Juni 2024 | 11:12

Bukan Hanya Tiket Pesawat, Mertua Menpora Dito Ternyata Juga Pesankan Visa Umrah untuk Rombongan SYL

Rabu, 05 Juni 2024 | 21:21

Perwakilan Kontraktor Minta Penegak Hukum Periksa Bupati Keerom

Senin, 10 Juni 2024 | 10:37

Dugaan Korupsi Askrida Naik Lidik

Senin, 10 Juni 2024 | 22:37

Bey Machmudin Pastikan Tak Ada Ormas Keagamaan di Jabar yang Kelola Tambang

Rabu, 12 Juni 2024 | 00:19

Bey Machmudin Siapkan Bonus Kontingen Peparnas 2024

Selasa, 11 Juni 2024 | 13:16

UPDATE

Program Sabina Cara Ampuh Tim Pengabdi FIK UI Sosialisasikan Perawatan Ibu pada Masa Nifas

Minggu, 16 Juni 2024 | 02:00

Pemberian Izin Tambang ke Ormas Agama Rawan Lahirkan Oligarki Baru

Minggu, 16 Juni 2024 | 01:44

Prabowo Tak Berencana Naikkan Rasio Utang RI jadi 50 Persen PDB

Minggu, 16 Juni 2024 | 01:26

Spanyol Bungkam Kroasia dengan 3 Gol Tanpa Balas

Minggu, 16 Juni 2024 | 00:59

Ketum Definitif PPP Harus Sosok Pemersatu

Minggu, 16 Juni 2024 | 00:42

Berkat Prabowo, Indonesia jadi Negara Paling Konkret Bantu Palestina

Minggu, 16 Juni 2024 | 00:23

Pertamina Pastikan Stok BBM dan LPG Aman Selama Idul Adha

Sabtu, 15 Juni 2024 | 23:56

Hasnu Ibrahim Maju Calon Ketum PB PMII untuk jadi Penyempurna

Sabtu, 15 Juni 2024 | 23:31

IMM Serukan Penghentian Genosida dan Penjajahan Israel terhadap Palestina

Sabtu, 15 Juni 2024 | 23:16

Sosialisasikan ASI, Tim Pengabdi Keperawatan FIK UI Turun ke Permukiman Tebet

Sabtu, 15 Juni 2024 | 22:46

Selengkapnya