Berita

Pasukan keamanan Somalia berdiri di luar kantor walikota menyusul ledakan di Mogadishu/Net

Dunia

Ledakan dan Baku Tembak di Mogadishu Somalia: Enam Tewas, Lima Luka-luka

SENIN, 23 JANUARI 2023 | 08:32 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Lima orang terluka dalam insiden ledakan di gerbang kantor walikota di Mogadishu, Somalia, pada Minggu (22/1).  

Direktur Layanan Ambulans Aamin, Abdikadir Abdirahman, mengatakan tim penyelamat mengevakuasi mereka yang terluka dari lokasi ledakan untuk mendapat perawatan segera.

Tembakan masih berlangsung di daerah itu. Kementerian Informasi mengatakan, kelompok bersenjata al-Shabab meledakkan bom kemudian menyerbu gedung pemerintah pada tengah hari, di mana terjadi baku tembak dengan pasukan keamanan.

Enam anggota al-Shabab itu akhirnya tewas dilibas peluru, menurut laporan Aljazeera, Senin (22/2).
Staf yang bekerja di kantor walikota dibuat ketakutan.

"Kami berada di kantor dan kami dibuat tuli oleh ledakan, kami berlari keluar, sementara tembakan terus terjadi," kata Farah Abdullahi.

Pasukan keamanan segera mengunci daerah itu sementara baku tembak terus berlangsung hingga sore.

Al Shabaab sering melakukan pengeboman dan serangan senjata terhadap sasaran di Mogadishu dan di seluruh negeri.

Kelompok tersebut telah menyerang pemerintah pusat Somalia sejak tahun 2006 karena berusaha untuk menggulingkannya dan menggantinya dengan aturannya sendiri yang berpegang pada interpretasi yang ketat dari hukum syariah Islam.

Al Shabaab telah meningkatkan serangan dalam beberapa bulan terakhir untuk menunjukkan ketahanan setelah pemerintah Presiden Hassan Sheikh Mohamud melancarkan serangan terhadap pejuang sekutu Al Qaeda Agustus lalu.

Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Muncul Petisi Agus Salim Diminta Kembalikan Uang Donasi

Rabu, 23 Oktober 2024 | 02:22

Bahlil Tunjukkan Kesombongan pada Prabowo

Jumat, 25 Oktober 2024 | 13:37

Petisi Cabut Donasi Agus Salim Diteken Lebih dari 125 Ribu Orang

Kamis, 24 Oktober 2024 | 00:43

UPDATE

Prabowo Instruksikan GSN Bikin Gerakan Nyata Bantu Rakyat

Minggu, 03 November 2024 | 01:51

Purnomo Yusgiantoro Center Apresiasi Kebijakan Swasembada Energi

Minggu, 03 November 2024 | 01:31

DPR Tinjau Kebocoran Penerimaan Negara di Sektor SDA

Minggu, 03 November 2024 | 01:11

Bakamla Asah Kemampuan di Perairan Teluk Ambon

Minggu, 03 November 2024 | 00:50

Prabowo Ingatkan Anak Buah Menteri Jangan Sering ke Luar Negeri

Minggu, 03 November 2024 | 00:30

Telkom Tingkatkan Kepedulian Karyawan Lewat Program Ayo BerAKSI

Minggu, 03 November 2024 | 00:10

Dari Menteri Hingga Bupati Siap Gunakan Maung

Sabtu, 02 November 2024 | 23:46

Rosan Pastikan GSN Lembaga Non-Politik

Sabtu, 02 November 2024 | 23:15

China Diam-dian Bangun Kapal Induk Misterius, Untuk Apa?

Sabtu, 02 November 2024 | 22:50

Erick Thohir Yakin Target Setoran Dividen BUMN Rp90 Triliun Bakal Tercapai Tahun Ini

Sabtu, 02 November 2024 | 22:30

Selengkapnya