Berita

AAHCI Southeast Asia Regional Meeting 2023 di Hotel Aryaduta, Badung, Bali pada 11 hingga 12 Januari/Net

Kesehatan

Perkuat Sistem Pendidikan Kedokteran, FKUI Kumpulkan Pakar Kesehatan Dunia di Bali

MINGGU, 22 JANUARI 2023 | 19:34 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Munculnya krisis kesehatan dalam beberapa tahun terakhir semakin menyadarkan pentingnya pembangunan sistem kesehatan global yang lebih baik lagi.

Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) sebagai regional office untuk The Alliance of Academic Health Centers International (AAHCI) wilayah Asia Tenggara juga turut menyoroti hal tersebut.

Untuk itu, FKUI menggelar AAHCI Southeast Asia Regional Meeting 2023 di Hotel Aryaduta, Badung, Bali pada 11 hingga 12 Januari.


Ini merupakan pertemuan regional keempat yang diselenggarakan oleh FKUI sejak penunjukannya sebagai AAHCI Southeast Asia Regional Office pada 2018 lalu.

Pertemuan kali ini mengusung tema "Partnership for Preparedness: Improving Response and Recovery in the Southeast Asia Region and Globally”. Tujuannya untuk membahas isu prioritas dan tantangan potensial di bidang pendidikan kedokteran dan pelayanan kesehatan secara global, khususnya di kawasan Asia Tenggara.

Pertemuan dibuka oleh Rektor Universitas Indonesia yang diwakili oleh Sekretaris Universitas, dr. Agustin Kusumayati. Ia menekankan komitmen UI untuk menjadi institusi terbaik di tingkat nasional, regional, dan global.

"Salah satu kunci untuk mendukung tujuan tersebut adalah dengan berkolaborasi dan bekerja bersama. Saya berharap pertemuan ini mampu menjadi media yang tepat dalam melahirkan ide serta rekomendasi terbaik dalam menunjang kemajuan kesehatan secara global,” ujarnya.

AAHCI Southeast Asia Regional Meeting 2023 sendiri berlangsung selama dua hari, dengan menghadirkan 27 pakar sebagai pembicara dan fasilitator yang berasal dari sejumlah negara anggota AAHCI.

AAHCI merupakan aliansi institusi pendidikan kedokteran dunia yang menjadi bagian dari The Alliance of Academic Health Centers (AAHC), organisasi nonprofit berbasis di Amerika Serikat (AS) yang berfokus pada kesejahteraan dan kesehatan komunitas.

AAHCI memiliki misi untuk mengembangkan seluruh potensi setiap institusi kesehatan dunia dalam mewujudkan stabilitas kesehatan global melalui optimalisasi sistem pendidikan, pelayanan kesehatan, dan penelitian.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya