Berita

Menteri Keuangan RI, Sri Mulyani Indrawati/Net

Politik

Disinyalir Nafsu Jadi Gubernur BI, "Episode Gelap" Sri Mulyani Diungkap Misbakhun

KAMIS, 19 JANUARI 2023 | 11:54 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Ada episode gelap tentang Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati (SMI) yang terkesan sedang dihilangkan. Salah satu yang mulai disamarkan adalah aksinya mem-bailout Bank Century tahun 2008 silam.

Anggota Komisi XI DPR RI, Mukhamad Misbakhun mengatakan, hasil audit BPK menyebut bailout Bank Century Rp 6,7 triliun hingga Rp 8,1 triliun tanpa dasar hukum karena Perppu 4/2008 telah ditolak DPR RI.

"Episode gelap perjalanan karier Menteri SMI harus secara obyektif disampaikan berimbang kepada rakyat dan generasi milenial bahwa SMI sebagai Menkeu sekaligus Ketua KSSK mengambil keputusan melanggar hukum karena melakukan bailout Bank Century," kata Misbakhun dalam keterangannya, Kamis (19/1).

Episode gelap lainnya, kata Misbakhun, SMI memang kerap hadir dalam krisis demi krisis yang dialami negara. Namun faktanya, Sri Mulyani justru menangani krisis dengan cara ekstrem, yakni menambah jumlah utang dengan bunga tinggi.

"Sejarah ini adalah faktual dan melekat dalam perjalanan karier Menkeu terbaik di dunia, SMI," sambung Misbakhun.

Namun, fakta-fakta tersebut kini diduga sengaja dikaburkan. Menkeu, kata Misbakhun, sedang memoles citra di media dengan cerita indah dan gemilang seakan tanpa aib dan episode gelap.

"Dugaan saya, poles citra indah ini karena ingin masuk menjadi Gubernur BI di bulan Mei 2023 ini. Maka kita harus membuka memori sejarah dan mengingatkan publik generasi milenial soal siapa jati diri SMI dengan lebih lengkap dan detail," tutup Misbakhun.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya