Berita

Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh adalah tokoh politik yang ditunggu oleh SBY, Habib Salim Segaf/RMOL

Politik

Jamiluddin Ritonga: Koalisi Perubahan Tidak akan Bubar

MINGGU, 15 JANUARI 2023 | 21:47 WIB | LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA

Koalisi perubahan yang coba diinisiasi oleh Partai Nasdem, Partai Demokrat, dan PKS dipandang akan sulit dibubarkan. Prediksi koalisi itu tetap kuat meski hingga saat ini belum mendeklarasikan koalisi secara permanen.

Pengamat politik Universitas Esa Unggul Jamiluddin Ritonga mengatakan, sejauh ini tim kecil dari tiga partai terus berkomunikasi untuk mematangkan pembentukan koalisi perubahan. Bahkan, ia menerima informasi tentang persiapan yang ditangani tim kecil sudah mendekati final.

Diungkapkan Jamiluddin, Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Ketua Majelis Syuro PKS Salim Segaf Al-Jufri, dan Ketua Umum Nasdem Surya Paloh sudah siap untuk bertemu.

"Pertemuan tiga petinggi partai itu hanya menunggu kepulangan Surya Paloh dari Eropa,” ucap Jamiluddin kepada Kantor Berita Politik RMOL, Minggu (15/1).

Jadi, kata Jamiluddin, kalau tiga petinggi partai sudah mau untuk bertemu, artinya persiapan deklarasi koalisi dinilai sudah matang.

“Apalagi SBY, sosok sangat hati-hati dan penuh pertimbangan, tidak akan mau bertemu dengan petinggi Nasdem dan PKS bila belum ada kesepakatan dan kepastian terbentuknya koalisi,” tutupnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Pendapatan Garuda Indonesia Melonjak 18 Persen di Kuartal I 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:41

Sidang Pendahuluan di PTUN, Tim Hukum PDIP: Pelantikan Prabowo-Gibran Bisa Ditunda

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:35

Tak Tahan Melihat Penderitaan Gaza, Kolombia Putus Hubungan Diplomatik dengan Israel

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:34

Pakar Indonesia dan Australia Bahas Dekarbonisasi

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:29

Soal Usulan Kewarganegaraan Ganda, DPR Dorong Revisi UU 12 Tahun 2006

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:25

Momen Hardiknas, Pertamina Siap Hadir di 15 Kampus untuk Hadapi Trilemma Energy

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:24

Prabowo-Gibran Diminta Lanjutkan Merdeka Belajar Gagasan Nadiem

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:16

Kebijakan Merdeka Belajar Harus Diterapkan dengan Baik di Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:06

Redmi 13 Disertifikasi SDPPI, Spesifikasi Mirip Poco M6 4G

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:59

Prajurit TNI dan Polisi Diserukan Taat Hukum

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:58

Selengkapnya