Berita

Kerusuhan di Brasilia, Brasil pada 8 Januari 2023, ketika massa pendukung Jair Bolsonaro menggeruduk gedung-gedung pemerintahan/Net

Dunia

Diduga Sengaja Tak Cegah Kerusuhan, Mantan Menteri Kehakiman Brasil Ditangkap

MINGGU, 15 JANUARI 2023 | 07:16 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Mantan Menteri Kehakiman Brasil era pemerintahan Jair Bolsonaro, Anderson Torres ditangkap oleh pihak berwenang atas dugaan kelalaian bertugas dan membiarkan kerusuhan di Brasilia pada pekan lalu.

Torres ditangkap oleh polisi setelah tiba di Brasil pada Sabtu (14/1), usai berlibur di Florida, Amerika Serikat (AS). Bolsonaro yang kalah dari Lula da Silva pilpres pada tahun lalu juga berlibur di Florida dan sempat dilarikan ke rumah sakit setempat.

Penangkapan Torres sendiri telah dibenarkan oleh salah satu pengacaranya, Demosthenes Torres.


Dimuat Reuters, penangkapan Torres berdasarkan perintah Hakim Mahkamah Agung Alexandre de Moraes pada Selasa (10/1). Atas perintah itu pula kediaman Torres digerebek polisi Brasil pada Kamis (13/1).

Dari hasil penggerebekan, polisi menemukan dokumen yang diduga terkait dengan upaya campur tangan hasil pemilu pada Oktober lalu. Dokumen tersebut kemungkinan berada ditumpukan kertas untuk dibuang.

Setelah mengetahui perintah penangkapannya, Torres mengaku akan menyerahkan diri. Menteri Kehakiman Flavio Dino juga telah memberikan waktu hingga Senin (16/1) kepada Torres sebelum pemerintah memulai prosedur ekstradisi.

Kerusuhan pada Minggu (8/1) terjadi ketika massa pendukung Bolsonaro yang marah dengan hasil pemilu merangsek masuk gedung-gedung pemerintahan di Brasilia.

Otoritas menyebut kerusuhan ini terjadi diduga sebagai akibat kesengajaan dan kelalaian dari pihak Torres yang masih bertanggung jawab atas keamanan publik. 

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Tiga Tahun UU TPKS: DPR Soroti Masalah Penegakan Hukum dan Temuan Kasus di Lapas

Kamis, 15 Januari 2026 | 12:08

Komisi III DPR Mulai Bahas RUU Perampasan Aset Tindak Pidana

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:48

Utang Luar Negeri Indonesia Kompak Menurun

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:34

Giliran Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono Diperiksa KPK di Kasus OTT Bupati Bekasi

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:19

Muncul Tudingan Pandji Antek Asing di Balik Kegaduhan Mens Rea

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:04

Emas Antam Naik Terus, Tembus Rp2,67 Juta per Gram!

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:54

KPK Tak Segan Tetapkan Heri Sudarmanto Tersangka TPPU

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:43

TAUD Dampingi Aktivis Lingkungan Laporkan Dugaan Teror ke Bareskrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:28

Istana Ungkap Pertemuan Prabowo dan Ribuan Guru Besar Berlangsung Tertutup

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:27

Update Bursa: BEI Gembok Saham Tiga Saham Ini Akibat Lonjakan Harga

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:17

Selengkapnya