Berita

Artur Smolyaninov/Net

Hiburan

Kritik Invasi Putin, Aktor Rusia Artur Smolyaninov Dinyatakan sebagai Agen Asing

SABTU, 14 JANUARI 2023 | 09:40 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Kremlin pada Jumat (13/1) resmi menyatakan Artur Smolyaninov, seorang aktor populer Rusia yang berbicara tentang serangan Moskow di Ukraina, sebagai agen asing.

Smolyaninov merupakan satu dari puluhan ribu orang Rusia yang meninggalkan negara itu setelah Presiden Vladimir Putin menginvasi Ukraina pada Februari tahun lalu.

Dalam sebuah wawancara dengan Novaya Gazeta Europe , aktor tersebut mengatakan dia bisa membayangkan dirinya berperang melawan pasukan Rusia.

"Jika saya pergi ke perang ini, saya akan berada di pihak Ukraina," kata aktor berusia 39 tahun itu, seperti dikutip dari The National, Sabtu (14/1).

Aktor yang membintangi film The 9th Company yang dirilis pada 1995 tentang invasi Uni Soviet ke Afghanistan itu mengatakan bahwa dirinya tidak peduli apa yang terjadi dengan Rusia di masa depan, bahkan jika sebagian besar negara berubah menjadi "abu radioaktif".

Wawancara Smolyaninov menimbulkan kegemparan di kalangan pendukung Kremlin. Pada Senin, Alexander Bastrykin, kepala Komite Investigasi yang menyelidiki kejahatan berat, memerintahkan penyelidikan kriminal terhadap Smolyaninov.

Selain Smolyaninov, beberapa tokoh lainnya, termasuk kritikus musik Artemy Troitsky, juga diberi label "agen asing".

Mereka yang dicap sebagai “agen asing” harus mengungkapkan sumber pendanaan serta menjalani audit. Mereka juga harus melampirkan semua teks, video, dan postingan media sosial mereka dengan keterangan, dalam huruf kapital, peringatan bahwa mereka adalah agen asing.

Dalam beberapa tahun terakhir, label "agen asing" yang mengingatkan pada istilah "musuh rakyat" era Soviet ini telah digunakan secara luas terhadap lawan, jurnalis, dan aktivis hak asasi manusia yang dituduh melakukan kegiatan politik yang didanai asing.

Menurut undang-undang Rusia yang baru-baru ini diubah, siapa pun yang di bawah pengaruh asing atau menerima dukungan dari luar negeri dapat dinyatakan sebagai "agen asing".

Populer

Bikin Resah Nasabah BTN, Komnas Indonesia Minta Polisi Tangkap Dicky Yohanes

Selasa, 14 Mei 2024 | 01:35

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Ratusan Tawon Serang Pasukan Israel di Gaza Selatan

Sabtu, 11 Mei 2024 | 18:05

Siapa Penantang Anies-Igo Ilham di Pilgub Jakarta?

Minggu, 12 Mei 2024 | 07:02

KPK Juga Usut Dugaan Korupsi di Telkom Terkait Pengadaan Perangkat Keras Samsung Galaxy

Rabu, 15 Mei 2024 | 13:09

Alvin Lim Protes Izin Galangan Kapal Panji Gumilang

Sabtu, 11 Mei 2024 | 15:56

Aroma PPP Lolos Senayan Lewat Sengketa Hasil Pileg di MK Makin Kuat

Kamis, 16 Mei 2024 | 14:29

UPDATE

Competency Development Program Hadir untuk Tingkatkan Kapabilitas Perwira Pertamina

Sabtu, 18 Mei 2024 | 17:34

BNN akan Gandeng DEA AS soal Teknologi Penanggulangan Narkoba

Sabtu, 18 Mei 2024 | 17:13

Komisi X: Mendikbud Tak Punya Grand Desain Pendidikan

Sabtu, 18 Mei 2024 | 17:01

Menko Airlangga Geram IEU CEPA Digantung Uni Eropa hingga 7 Tahun

Sabtu, 18 Mei 2024 | 16:31

Gaduh UKT, Komisi X: Cabut Atau Revisi Permendikbud 2/2024!

Sabtu, 18 Mei 2024 | 16:12

Nuansa Politis Menguat di MK jika PPP Diloloskan Tanpa PSU

Sabtu, 18 Mei 2024 | 15:36

Iran Kutuk Serangan Brutal di Bamiyan Afghanistan yang Tewaskan Turis Asing

Sabtu, 18 Mei 2024 | 15:31

Mendag Zulhas Ajak Jepang Perkuat Industri Mobil Listrik di Indonesia

Sabtu, 18 Mei 2024 | 15:27

Kelompok Bersenjata Afghanistan Tembak Turis di Tempat Wisata, 3 Warga Negara Spanyol Tewas

Sabtu, 18 Mei 2024 | 15:03

Sambut Delegasi World Water Forum, Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali Siapkan Jalur Khusus

Sabtu, 18 Mei 2024 | 14:45

Selengkapnya