Berita

Dua buku digital yang diluncurkan oleh Satupena/Ist

Politik

Hadiah Untuk Publik, Satupena Luncurkan 2 Buku Digital

KAMIS, 12 JANUARI 2023 | 23:01 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Satupena meluncurkan dua buku digital dalam acara Satupena Awards 2022 pada Kamis (12/1). Dalam buku berisi tulisan para anggotanya.

Dua buku yang diluncurkan itu merupakan hasil persembahan bersama dari para anggota Satupena, yang berjudul "Kenang, Kenanglah Kami yang Terbaring di Kanjuruhan" dan "Azyumardi Azra, Sang Intelektual Organik Yang Rendah Hati".

Menurut Satrio Aris Munandar, Sekretaris Jenderal Satupena, yang juga menjadi editor dalam buku Kanjuruhan ini mengatakan bahwa tragedi Kanjuruhan merupakan sebuah tragedi kemanusiaan yang menjadi catatan sejarah yang buruk.

Untuk itu, ia bersama anggota Satupena yang lain memutuskan untuk mempersembahkan buku ini untuk mengenang para korban Kanjuruhan yang meninggal dunia.

"Kanjuruhan bukan sekadar tragedi sepak bola, tetapi juga suatu tragedi kemanusiaan yang menggerakan seluruh dunia, hingga Raja Charles dan Paus menyampaikan duka citanya. Oleh karena itu teman-teman Satupena merasa tersentuh dan memutuskan untuk menulis catatan sejarah ini," ujar Satrio Aris Munandar dalam acara peluncuran buku.

Sementara itu, buku lainnya juga dipersembahkan oleh Satupena khusus untuk mengenang tokoh besarnya, Prof Azyumardi Azra yang menjadi Dewan Penasihat di lembaga ini.

Menurut editor dari buku tersebut, Swary Utami Dewi, Prof Azyumardi adalah salah satu tokoh terkemuka di Indonesia, bahkan dunia, yang sangat memiliki kerendahan hati, dan menjadi tokoh intelektual organik.

Menurutnya, kekritisan yang kerap kali disuarakan oleh Azyumardi telah menjadikan ia sebagai tokoh intelektual yang tidak bisa dibeli oleh apapun. Untuk itu banyak masyarakat yang merasa kehilangan atas kepergiannya.

"Karena saya sedih dan banyak orang yang sedih. Saya izin mengumpulkan tulisan dari 31 penulis yang ingin turut mengenang Prof Azyumardi Azra," ujarnya.

Sebagai sebuah persembahan, buku ini dibagikan secara gratis untuk publik dalam bentuk PDF, melalui tautan di bawah ini:

https://drive.google.com/drive/folders/1AXybwwrzzMalA4pJpYiKiEoCsv_4QOEc

Kedua buku tersebut ditulis oleh anggota Satupena yang telah memiliki nama, dan mempersembahkan karya tersebut untuk bisa diakses secara mudah oleh publik.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya