Berita

Wakil Menteri Luar Negeri Rusia Andrey Rudenko/Net

Dunia

Andrey Rudenko: Asia Tenggara Menjadi Salah Satu Ruang Penting bagi Rusia

SELASA, 10 JANUARI 2023 | 13:38 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Rusia menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari Asia. Di tengah kondisi global yang tidak menentu belakangan ini, Rusia tetap dengan percaya diri dan konsisten selalu memastikan kepentingan Asia.

Dalam wawancaranya dengan Izvestia pada Selasa (10/1) Wakil Menteri Luar Negeri Rusia Andrey Rudenko menekankan bahwa Rusia terus mengembangkan kerja sama dengan negara-negara Asia di berbagai bidang, termasuk bidang perdagangan, ekonomi dan investasi, proyek infrastruktur bersama, energi dan pasokan makanan.

"Pengalaman Rusia dibutuhkan oleh mitra Asia kami di bidang penanggulangan tantangan dan ancaman baru, termasuk memerangi terorisme, perdagangan narkoba, dan kejahatan lintas batas," papar  Rudenko.


Rusia menempati peringkat tinggi dalam prioritas kebijakan luar negeri negara-negara di kawasan dan dalam penguatan kemampuan pertahanan.

"Aspek kemanusiaan, seperti pertukaran pendidikan, pariwisata dan perawatan kesehatan, mendapatkan prioritas utama dalam agenda Rusia-Asia," tambahnya.

Ia menggarisbawahi pencapaian kemitraan Rusia dengan ASEAN yang pada tahun ini memasuki dekade keempat. Rusia adalah peserta aktif dalam format ASEAN-sentris seperti KTT Asia Timur, Forum Regional ASEAN, Pertemuan Menteri Pertahanan ASEAN, dan Mitra Wicara.

Asia Tenggara akan selalu menjadi salah satu ruang penting bagi Rusia.

"Tidak ada kegiatan kami dengan ASEAN yang berhenti. Selain itu, tahun 2022 telah menjadi tahun fokus untuk kerja sama ilmiah dan teknis," tekan Rudenko.

Ini juga yang akhirnya menjadi kecemasan bagi Barat yang menganut garis anti-Rusia. "Hubungan yang berkembang secara dinamis antara Rusia dan Asia adalah 'mimpi buruk' bagi dunia politik dan ekonomi Barat," tutupnya.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Dokter Tifa Buka Pintu Perawatan Imun untuk Jokowi

Jumat, 16 Januari 2026 | 18:06

Eggi dan Damai SP3, Roy Suryo dan Dokter Tifa Lanjut Terus

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:45

Seskab Dikunjungi Bos Kadin, Bahas Program Quick Win hingga Kopdes Merah Putih

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:35

Situasi Memanas di Iran, Selandia Baru Evakuasi Diplomat dan Tutup Kedutaan

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:20

Melihat Net-zero Dari Kilang Minyak

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:53

SP3 Untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Terbit Atas Nama Keadilan

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:48

Kebakaran Hebat Melanda Pemukiman Kumuh Gangnam, 258 Warga Mengungsi

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:13

Musda Digelar di 6 Provinsi, Jawa Barat Tuan Rumah Rakornas KNPI

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:12

Heri Sudarmanto Gunakan Rekening Kerabat Tampung Rp12 Miliar Uang Pemerasan

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:33

Ruang Sunyi, Rundingkan Masa Depan Dunia

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:17

Selengkapnya