Berita

Ilustrasi/Net

Dunia

Kecelakaan Lalu Lintas Tahun Baru Imlek di China, 17 Orang Meninggal

MINGGU, 08 JANUARI 2023 | 12:38 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Sebuah kecelakaan lalu lintas terjadi di Kota Nanchang di Provinsi Jiangxi, China menewaskan 17 orang dan 22 lainnya mengalami luka-luka, pada Minggu (8/1).

Kecelakaan ini terjadi selama arus mudik Tahun Baru Imlek yang sedang berlangsung di China.

Belum jelas berapa banyak kendaraan atau jenis kendaraan yang terlibat. Manajemen lalu lintas setempat mengatakan penyebabnya masih terus diselidiki secara mendalam.

Seperti dimuat ANI News, kecelakaan lalu lintas itu terjadi tepat sebelum pukul 1 pagi waktu setempat, yang diduga terjadi karena cuaca buruk.

Sekitar satu jam setelah kecelakaan, polisi lalu lintas Nanchang mengeluarkan imbauan amannya untuk masyarakat agar berkendara dengan selamat saat cuaca berkabut.

"Visibilitas berkendara buruk, visibilitas rendah, yang dapat dengan mudah menyebabkan kecelakaan lalu lintas," katanya.

"Tolong perhatikan lampu kabut, perlambat, kendarai dengan hati-hati, jaga jarak aman dengan mobil di depan, hindari pejalan kaki, jangan berpindah jalur dan menyalip," tambahnya.

Kecelakaan lalu lintas dikabarkan memang sering kali terjadi di China karena kurangnya kontrol keselamatan yang ketat. Selain itu kecelakaan juga sering disebabkan oleh pengemudi yang kelelahan dan kendaraan yang tidak dirawat dengan baik atau kelebihan muatan di China.

Bulan lalu, satu orang tewas dalam insiden tabrakan beruntun dan menumpuk yang melibatkan ratusan kendaraan, yang disebabkan oleh jarak pandang yang rendah di China.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya