Berita

Tampak depan rumah satu keluarga yang tewas, di Iron County Enoch, Utah, Amerika Serikat (AS) yang telah diberi tanda oleh polisi setempat/AP

Dunia

Pria di AS Tega Tembak Mati Tujuh Anggota Keluarga Lalu Bunuh Diri

JUMAT, 06 JANUARI 2023 | 12:14 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Insiden penembakan kembali terjadi di Amerika Serikat (AS). Kali ini satu keluarga di negara bagian Utah, AS meninggal secara tragis, yang membuat warga setempat geger.

Pihak berwenang pada Kamis (5/1) melaporkan seorang pria berusia 42 tahun menembak mati tujuh anggota keluarganya, termasuk istri dan lima anak mereka, sebelum pria tersebut membunuh dirinya sendiri.

Delapan orang ditemukan telah tergeletak di dalam rumah yang berlokasi di Iron County Enoch pada Rabu sore (4/1) waktu setempat.

Dimuat Shine, mayat-mayat ini ditemukan setelah keluarga dan teman-teman korban menghubungi polisi karena lama tidak mendengar kabar korban, dan meminta polisi untuk memeriksa rumah tersebut.

Belum diketahui apa yang menjadi motif di balik penembakan itu. Tetapi baru-baru ini, 21 Desember lalu, istri tersangka telah mengajukan gugatan cerai. Walau begitu pihak berwenang belum bisa memastikan apakah perceraian berperan dalam motif tersebut.

Menurut informasi yang beredar, tersangka diidentifikasi sebagai Michael Haight. Sementara ketujuh korban adalah sang istri, Tausha Haight (40 tahun), ibu mertua Haight, Gail Earl (78 tahun), serta lima anak mereka yang berusia 4 sampai 17 tahun.

Atas tragedi mengenaskan ini, Presiden AS Joe Biden dan istrinya, Jill, telah menyampaikan duka yang mendalam atas kasus yang terjadi di Enoch City.

"Presiden dan ibu negara berduka dengan komunitas Enoch City, Utah setelah penembakan tragis yang dilaporkan merenggut nyawa lima anak dan banyak orang dewasa di rumah keluarga mereka," ucap Gedung Putih.

Terlalu banyak orang Amerika yang telah kehilangan orang yang dicintai, atau hidup mereka berubah selamanya karena kekerasan senjata, kekerasan senjata ini menjadi penyebab utama kematian anak-anak di negara itu.

Insiden ini terjadi tepat setelah negara bagian itu baru saja menandai 10 tahun tragedi Sandy Hook, penembakan massal lainnya yang juga merenggut nyawa lima anak di Kota Enoch.

Populer

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

UPDATE

3 Komisioner Bawaslu Kota Blitar Dilaporkan ke DKPP

Selasa, 05 November 2024 | 03:58

Menteri Hukum Tegaskan Jakarta Masih Ibukota Negara

Selasa, 05 November 2024 | 03:40

Catalunya Gantikan Valencia Gelar Seri Pamungkas MotoGP 2024

Selasa, 05 November 2024 | 03:22

Demokrat Bentuk Satgas untuk Amankan Pilkada di Jakarta, Jabar, hingga Banten

Selasa, 05 November 2024 | 02:57

MAKI: Debat Harusnya untuk Jual Program, Bukan Saling Menyerang

Selasa, 05 November 2024 | 02:22

Dubes Mohamed Trabelsi: Hatem El Mekki Bukti Kedekatan Hubungan Indonesia dan Tunisia

Selasa, 05 November 2024 | 02:09

Polisi Gelar Makan Siang Gratis untuk Siswa Berkebutuhan Khusus

Selasa, 05 November 2024 | 01:54

Ancelotti Minta LaLiga Dihentikan

Selasa, 05 November 2024 | 01:36

Pelajar yang Hanyut di Sungai Citanduy Ditemukan Warga Tersangkut di Batu

Selasa, 05 November 2024 | 01:21

Pendidikan Berkualitas Kunci Pengentasan Kemiskinan

Selasa, 05 November 2024 | 00:59

Selengkapnya