Berita

Anggota Bawaslu RI, Herwyn J.H. Malonda (kedua dari kiri) saat diskusi bersama Koalisi Pewarta Pemilu (KPP)/RMOL

Politik

Seleksi Anggota Bawaslu Daerah Lanjut Tahun Ini, 2022 Sudah Selesai 25 Provinsi

KAMIS, 05 JANUARI 2023 | 20:59 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

  Proses seleksi Anggota Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) daerah baik di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota akan dilanjutkan prosesnya pada tahun 2023 ini.

Hal tersebut disampaikan Anggota Bawaslu RI, Herwyn J.H. Malonda, dalam diskusi bersama Koalisi Pewarta Pemilu (KPP) bertajuk "Catatan Kinerja Pengawasan Pemilu Tahun 2022 dan Proyeksi Tahun 2023" yang digelar di Kantor Bawaslu RI, Jalan MH Thamrin, Gondangdia, Jakarta Pusat, Kamis (5/1).

"Kita di 2022 sudah membentuk Bawaslu Provinsi 75 orang di 25 provinsi yang anggotanya masa akhir jabatannya di bulan September 2022. Itu 75 orang kita lantik," ujar Herwyn.

Untuk posisi tahun ini, Herwyn mengatakan bahwa dalam waktu dekat akan dilantik Calon Anggota Bawaslu Kalimantan Barat, karena nama-nama calon yang sudah mengikuti proses seleksi tahap pertama dan lanjutan sudah diserahkan seacra resmi kepada Bawaslu RI.

"Dan nanti Bawaslu akan menjadwalkan fit and proper test, dan direncanakan pelantikannya sesuai habis masa jabatnnya tanggal 13 Februari 2023 ini," urainya.

Selain itu, Herwyn juga mengatakan bahwa dalam waktu dekat ini Bawaslu RI akan membentuk Timsel di 3 provinsi lainnya yaitu di Provinsi Sulawesi Utara, Aceh, dan Sulawesi Selatan.

"Bawaslu kabupaten/kota secara serentak pada tanggal 15 Agustus 2023 itu akhir masa jabatannya, dan prosesnya akan dilakukan tahun ini," demikian Herwyn menambahkan.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Tarik Wisatawan Lewat Jelajah Wisata Religi di Jakarta

Minggu, 09 Maret 2025 | 15:07

Arief Poyuono Prediksi PSI Bubar 2029

Minggu, 09 Maret 2025 | 14:49

Manuver Tak Biasa, Rusia Manfaatkan Jalur Pipa Gas Tua dalam Perang Ukraina

Minggu, 09 Maret 2025 | 14:43

Jubir Militer Israel Daniel Hagari Gagal Naik Jabatan hingga Dipecat

Minggu, 09 Maret 2025 | 14:25

Partai Buruh Bakal Gelar Aksi Lima Hari di Pabrik Sritex

Minggu, 09 Maret 2025 | 14:20

Bertepatan Ramadan, Tom Lembong: Rabu Abu Tahun Ini Ekstra Spesial

Minggu, 09 Maret 2025 | 14:08

Menteri KP dan Gubernur Jakarta Sambut Sekjen Partai Komunis Vietnam

Minggu, 09 Maret 2025 | 14:04

Ceramah di Masjid ITB, Anies Ajak Generasi Muda Tetap Kritis

Minggu, 09 Maret 2025 | 13:58

Masyarakat Pesisir Rugi Besar Akibat Kasus Pagar Laut

Minggu, 09 Maret 2025 | 13:40

Kerry Riza Jadi Tumbal Riza Chalid

Minggu, 09 Maret 2025 | 12:58

Selengkapnya