Berita

Tata Advanced Systems India memberangkatkan 92 kendaraan militernya dari Port Pipavav di lepas Pantai Barat India menuju Maroko/Net

Dunia

Modernisasi Alutsista, Maroko Beli 92 Truk Militer dari India

KAMIS, 05 JANUARI 2023 | 19:45 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Angkatan Darat Kerajaan Maroko akan menerima kiriman 92 truk militer beroda enam dari Tata Advanced Systems India sebagai salah satu langkah dalam memodernisasi peralatan militernya.

Dalam foto yang dibagikan oleh Berita Pertahanan Dirgantara India di Twitter, truk LPTA 244 6×6 tengah bersiap untuk diekspor ke Maroko dari Port Pipavav di lepas Pantai Barat India.

Hal ini telah dikonfirmasi oleh Angkatan Bersenjata Kerajaan Maroko dalam cuitannya di Twitter.


"90 truk angkut militer TATA 6x6 buatan India sedang dalam perjalanan untuk dikirim ke Royal Armed Forces," tulis @MoroccanArmed di Twitter.

Seperti dimuat The Defense Post pada Kamis (5/1), truk militer yang dikirimkan oleh India ini merupakan kendaraan militer yang sangat mobile, dan cocok untuk segala jenis medan perang.

Sebab, kabin kendaraan militer ini dapat dilengkapi dengan peluncur roket multi-laras, unit penembakan rudal, kendaraan dinas rudal, dan menara senjata umum.

Selain itu, truk ini juga dapat digunakan untuk mengangkut personel militer dan berfungsi sebagai kendaraan pemulihan.

Namun menurut militer Maroko, tugas utama dari truk tersebut adalah untuk mengangkut palet amunisi, suku cadang kendaraan, dan peralatan operasional lainnya.

Angkatan Darat Kerajaan Maroko saat ini tengah memodernisasi peralatan militer. Di samping truk, mereka juga telah membeli drone militer canggih dari China, untuk mendukung misi pengawasan serta pengintaiannya.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

Trump Ancam Kenakan Tarif 25 Persen ke Delapan Negara Eropa

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:48

Arsitektur Hukum Pilkada Sudah Semakin Terlembaga

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:40

Serpihan Badan Pesawat ATR 42-500 Berhasil Ditemukan

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:08

Rekonstruksi Kontrol Yudisial atas Diskresi Penegak Hukum

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:00

KAI Commuter Rekayasa Pola Operasi Imbas Genangan di Kampung Bandan

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:51

Seluruh Sumber Daya Harus Dikerahkan Cari Pesawat ATR yang Hilang Kontak

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:45

Tujuh Kali Menang Pilpres, Museveni Lanjutkan Dominasi Kekuasaan di Uganda

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:20

Belasan RT dan Ruas Jalan di Jakarta Terendam Banjir

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:13

Ongkos Pilkada Langsung Tak Sebesar MBG

Minggu, 18 Januari 2026 | 07:50

Delik Hukum Pandji Tak Perlu Dicari-cari

Minggu, 18 Januari 2026 | 07:45

Selengkapnya