Berita

Peringatan cuaca buruk di sebuah jalan di California, Amerika Serikat/Net

Dunia

Dihantam Badai Besar, California Deklarasikan Keadaan Darurat

KAMIS, 05 JANUARI 2023 | 17:56 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Hujan lebat dan angin topan menghantam California pada Rabu malam (4/1) waktu setempat. Sebagai tindak lanjut, Gubernur California Gavin Newsom menyatakan keadaan darurat.

Menurut Layanan Cuaca Nasional (NWS), cuaca ekstrem ini diperkirakan masih akan berlanjut, yang mendorong pihak berwenang mengeluarkan perintah evakuasi di daerah-daerah pesisir pantai dan daerah rawan banjir, seperti Santa Cruz.

Seperti dimuat New York Post pada Kamis (5/1), lebih dari 200 ribu rumah dan tempat bisnis mengalami pemadaman listrik pada pagi ini.

NWS telah mengeluarkan imbauan kepada masyarakat untuk tidak bepergian ke luar rumah dengan kondisi badai yang dikhawatirkan bisa menelan korban jiwa.

"Hujan deras masih dalam perjalanan! Radar kami sekarang menunjukkan front dingin yang akan datang ke daerah kami sore dan malam ini. Jangan bepergian jika tidak perlu," kata NWS Bay Area.

Hembusan angin hingga 70 mph diperkirakan akan menerpa sebagian besar California tengah, termasuk Bay Area dan San Francisco. Pihak berwenang telah memperingatkan warga untuk bersiap menghadapi kemungkinan terburuk akibat cuaca ekstrem yang cukup serius ini.

“Dampaknya akan mencakup banjir yang meluas, jalan yang rusak, lereng bukit yang runtuh, pepohonan tumbang, pemadaman listrik yang meluas, gangguan langsung terhadap perdagangan, dan yang terburuk dari semuanya, kemungkinan hilangnya nyawa manusia," tambah badan tersebut.

Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

UPDATE

Minta Maaf, Dirut Pertamina: Ini Tanggung Jawab Saya

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:37

Perempuan Bangsa PKB Bantu Korban Banjir di Bekasi

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:33

Perang Tarif Kian Panas, Volkswagen PHK Ribuan Karyawan

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:25

Kabar Baik, Paus Fransiskus Tidak Lagi Terkena Serangan Pneumonia Ganda

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:23

Pertamina: Harga Avtur Turun, Diskon Pelita Air, Promo Hotel

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:23

Rumah Diobok-obok KPK: Apakah Ini Ujung Karier Ridwan Kamil?

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:12

Tenaga Ahli Heri Gunawan Hingga Pegawai Bank BJB Dipanggil KPK

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:06

KPK: Ridwan Kamil Masih Berstatus Saksi

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:47

Raja Adil: Disembah atau Disanggah?

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:45

Buntut Efisiensi Trump, Departemen Pendidikan PHK 1.300 Staf

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:41

Selengkapnya