Berita

Bupati Morowali Utara, Delis Julkarson (baju batik) dan Wakil Bupati Morowali Utara, Djira Kendjo sudah hadir di Gedung KPK RI, Kamis (5/1)/RMOL

Hukum

KPK Periksa Bupati dan Wabup Morowali Utara Kasus Korupsi Gedung DPRD

KAMIS, 05 JANUARI 2023 | 12:07 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Bupati dan Wakil Bupati Morowali Utara diperiksa tim penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam kasus dugaan korupsi pekerjaan pembangunan Gedung Kantor DPRD Tahap 1 tahun anggaran 2016 di Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Morowali Utara, Kamis (5/1).

Jurubicara Bidang Penindakan dan Kelembagaan KPK, Ali Fikri mengatakan, hari ini, tim penyidik memanggil dua orang sebagai saksi di Gedung Merah Putih KPK, Jalan Kuningan Persada Kav 4, Setiabudi, Jakarta Selatan.

Kedua saksi yang dijadwalkan diperiksa hari ini, yaitu Djira Kendjo selaku Wakil Bupati Morowali Utara; dan Masjudin Sudin selaku Kepala BPKAD Morowali Utara. Sementara untuk Bupati Morowali Utara, Delis Julkarson tidak masuk dijadwal pemeriksaan lantaran hanya penjadwalan ulang


"Infonya benar mas. Keduanya (Bupati dan Wakil Bupati Morowali Utara) sudah hadir. Kalau Bupati jadwal ulang saat itu tanggal 15 Desember 2022," kata Ali kepada Kantor Berita Politik RMOL, Kamis (5/1).

Pantauan Kantor Berita Politik RMOL, Bupati dan Wakil Bupati Morowali Utara sudah hadir di Gedung Merah Putih KPK pada pukul 10.05 WIB. Keduanya hingga saat ini masih menjalani pemeriksaan oleh tim penyidik.

KPK pada Senin 21 November 2022 secara resmi mengumumkan bahwa saat ini sedang melakukan penyidikan perkara dugaan korupsi pengadaan terkait pembangunan kantor DPRD di Pemkab Morowali Utara. Perkara tersebut sebelumnya ditangani tim penyidik Polda Sulawesi Tengah dan KPK melalui Kedeputian Koordinasi dan Supervisi melakukan pengambilalihan.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya