Berita

Dunia

Mobil Mantan Gubernur Jadi Target Bom, Empat Petugas Keamanan Nigeria Tewas

RABU, 04 JANUARI 2023 | 07:18 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Sebuah bom mobil meledak dan menewaskan empat petugas keamanan di Negara Bagian Imo, Nigeria tenggara, pada Selasa (3/1) waktu setempat.

Komisaris Polisi Mohammed Barde mengatakan mereka yang tewas dalam serangan terhadap konvoi yang membawa mantan gubernur Ikedi Ohakim itu termasuk tiga petugas polisi dan seorang pejabat paramiliter.

"Pria itu (Ohakim) disergap dan dia bisa bermanuver dan melarikan diri," kata Barde, seperti dikutip dari Africa News, Rabu (4/1).

"Empat personel keamanan tewas di mobil yang berbeda," katanya.

Serangan itu, kata Barde, merupakan kemunduran yang tidak menguntungkan bagi upaya pemerintah untuk memulihkan perdamaian di beberapa negara bagian tenggara Nigeria yang dilanda konflik.

Nigeria Tenggara telah mengalami peningkatan serangan kekerasan dalam beberapa tahun terakhir, sering disalahkan pada separatis yang mencoba melepaskan diri dari negara Afrika Barat untuk membentuk negara merdeka.

Para separatis yang mengidentifikasi diri sebagai Masyarakat Adat Biafra semakin beringas di tengah seruan referendum. Mereka kerap menargetkan orang-orang terkemuka dan pasukan keamanan di tenggara.

Pihak berwenang mengatakan telah mulai melakukan perburuan terhadap para pelaku penyerangan Selasa.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Jangan Tertipu Tawaran Berangkat dengan Visa Non Haji!

Senin, 06 Mei 2024 | 05:37

Samani-Belinda Optimis Menang di Pilkada Kudus

Senin, 06 Mei 2024 | 05:21

PKB Kota Probolinggo cuma Buka Pendaftaran Wawalkot

Senin, 06 Mei 2024 | 05:17

Golkar-PDIP Buka Peluang Koalisi di Pilgub Jabar

Senin, 06 Mei 2024 | 04:34

Heboh Polisi Razia Kosmetik Siswi SMP, Ini Klarifikasinya

Senin, 06 Mei 2024 | 04:30

Sebagian Wilayah Jakarta Diperkirakan Hujan Ringan

Senin, 06 Mei 2024 | 03:33

Melly Goeslaw Tetarik Maju Pilwalkot Bandung

Senin, 06 Mei 2024 | 03:30

Mayat Perempuan Tersangkut di Bebatuan Sungai Air Manna

Senin, 06 Mei 2024 | 03:04

2 Remaja Resmi Tersangka Tawuran Maut di Bandar Lampung

Senin, 06 Mei 2024 | 02:55

Aspirasi Tak Diakomodir, Relawan Prabowo Jangan Ngambek

Senin, 06 Mei 2024 | 02:14

Selengkapnya