Berita

Panggung tamu VIP Sertijab Panglima TNI/RMOL

Presisi

Kapolri Ikut Hadiri Sertijab Panglima TNI di Mabes Cilangkap

SELASA, 20 DESEMBER 2022 | 10:05 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo turut hadir dalam acara serah terima jabatan (Sertijab) Panglima TNI dari Jenderal TNI Andika Perkasa kepada Laksamana TNI Yudo Margono di Plaza Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur pada hari Selasa (20/12).

Berdasarkan pantauan Kantor Berita Politik RMOL, Jenderal Sigit tiba di lokasi sekitar pukul 09.32 WIB dan langsung disambut pejabat Mabes TNI di pintu masuk VIP. Setelah turun dari mobil, dia berjalan ke tenda tamu yang persis berada di depan Gedung Soedirman.

Selain Sigit, sejumlah penjabat pemerintahan lainnya juga terlihat sudah tiba dalam acara Sertijab Panglima TNI ini. Terlihat juga di lapangan sisi kiri Plaza Mabes TNI karangan bunga ucapan selamat kepada Laksamana TNI Yudo Margono berjejer rapi.

Karangan bunga itu antara lain dari Kapolri  Wakapolri Komjen Pol Gatot Eddy Pramono, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman, Komandan Pasukan Pengamanan Presiden (Danpaspampres) Marsda TNI Wahyu Hidayat Sudjatmiko, Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, Kepala Badan Intelijen Negera (BIN) Komjen Pol (Purn) Budi Gunawan, dll.

Dalam upacara ini, pasukan upacara terdiri dari enam SSK (Satuan Setingkat Kompi), yaitu SSK I Pasukan Polisi Militer TNI, SSK II Koopsus TNI, SSK III Pasukan TNI AD, SSK IV Pasukan TNI AL, SSK V Pasukan TNI AU, SSK VI Pasukan PNS, diiringi musik dari Kartika Symphony Orchestra Ditajenad.

Dalam upacara Sertijab Panglima TNI, Komandan Upacara diberikan kepada Kolonel Pnb Agni Prayogo S.E (Lulusan AAU 1998), yang sehari-hari menjabat sebagai Komandan Wing Udara 4 Lanud Atang Sandjaja Bogor, sedangkan cadangan Komandan Upacara Kolonel Infanteri Fendi Nofianto Raminta (Lulusan Akmil 1999), yang sehari-hari menjabat sebagai Komandan Brigade Infanteri 17 Para Raider Devisi Infanteri Kostrad.

Serta Perwira upacara Kolonel Marinir Mauriadi S.E. (Lulusan AAL 1994), yang sehari-hari menjabat sebagai Paban IV Watpers Spers TNI.

Selain upacara, nantinya sederet Alutsista TNI dipamerkan diantaranya dua unit Anoa PMPP, dua unit Panser V 150 NI AD, dua unit Mistral TNI AD, empat unit Atav Kopassus, dua unit Howizert TNI AL, satu unit ISLV TNI AL, dua unit APC Turangga TNI AU, satu unit ISLV TNI AU dan dua unit ISLV Denma Mabes TNI.

Populer

Fenomena Seragam Militer di Ormas

Minggu, 16 Februari 2025 | 04:50

Asian Paints Hengkang dari Indonesia dengan Kerugian Rp158 Miliar

Sabtu, 15 Februari 2025 | 09:54

Bos Sinarmas Indra Widjaja Mangkir

Kamis, 13 Februari 2025 | 07:44

Temuan Gemah: Pengembang PIK 2 Beli Tanah Warga Jauh di Atas NJOP

Jumat, 14 Februari 2025 | 21:40

PT Lumbung Kencana Sakti Diduga Tunggangi Demo Warga Kapuk Muara

Selasa, 18 Februari 2025 | 03:39

Pengiriman 13 Tabung Raksasa dari Semarang ke Banjarnegara Bikin Heboh Pengendara

Senin, 17 Februari 2025 | 06:32

Dugaan Tunggangi Aksi Warga Kapuk Muara, Mabes Polri Diminta Periksa PT Lumbung Kencana Sakti

Selasa, 18 Februari 2025 | 17:59

UPDATE

Harga Emas Antam Turun Usai Cetak Rekor Tertinggi

Jumat, 21 Februari 2025 | 09:25

Jadi "Pengacara", Anies Temui Diaspora di Qatar

Jumat, 21 Februari 2025 | 09:15

Intelijen Sebut Gencatan Senjata Rusia-Ukraina akan Terjadi Tahun Ini

Jumat, 21 Februari 2025 | 09:07

Proyeksi Penjualan Walmart Suram, Wall Street Muram

Jumat, 21 Februari 2025 | 08:58

Retret Kepala Daerah Hak Prerogatif Presiden

Jumat, 21 Februari 2025 | 08:41

KPK Dalami Dugaan Hasto Kristiyanto jadi Penyokong Dana Pelarian Harun Masiku

Jumat, 21 Februari 2025 | 08:23

Harga Emas Menjulang ke Rekor Tertinggi Ditopang Permintaan Safe Haven

Jumat, 21 Februari 2025 | 07:59

Ferry Juliantono Dorong Himpuni Terlibat dalam Percepatan Pembangunan melalui Koperasi

Jumat, 21 Februari 2025 | 07:48

Greenback Jatuh terhadap Sejumlah Mata Uang Utama

Jumat, 21 Februari 2025 | 07:39

Pasar Eropa Jatuh ke Level Terendah Satu Pekan

Jumat, 21 Februari 2025 | 07:13

Selengkapnya