Berita

Ketua MPR Bambang Soesatyo/Net

Politik

Sebagai Ketua MPR, Bamsoet Harusnya Tidak Jadi Corong Pemerintah

MINGGU, 11 DESEMBER 2022 | 18:34 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Sebagai Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR), Bambang Soesatyo alias Bamsoet harusnya tidak menjadi corong pemerintah dengan memberikan pernyataan yang mengarah kepada penundaan pemilu atau perpanjangan masa jabatan Presiden.

Direktur Pusat Riset Politik, Hukum dan Kebijakan Indonesia (PRPHKI), Saiful Anam mengatakan, Bamsoet dianggap sedang ingin mendekat dengan Jokowi dengan cara melancarkan isu yang sudah tidak lagi populis di mata publik.

"Bamsoet sangat fatal dengan pernyataannya yang mengarah kepada penundaan pemilu. Publik dapat memberikan penilain negatif atas pernyataannya, di mana ia sebagai Ketua MPR dapat dikatakan tidak netral dan justru berpihak kepada pemerintah," ujar Saiful kepada Kantor Berita Politik RMOL, Minggu (11/12).


Padahal menurut akademisi Universitas Sahid Jakarta ini, MPR merupakan leading sektor untuk melakukan amandemen terhadap UUD 1945. Sehingga, jika ketuanya saja sudah memberikan kode tentang penundaan pemilu, artinya Bamsoet welcome dengan agenda perubahan konstitusi, utamanya terkait penundaan pemilu atau perpanjangan masa jabatan presiden.

"Tentu ini dapat membahayakan check and balance kelembagaan MPR terhadap Presiden, mestinya tidak perlu memberikan pernyataan-pernyataan yang dapat menimbulkan pro dan kontra bagi publik," kata Saiful.

Selain itu, Saiful menilai, MPR sebagai lembaga penjaga kedaulatan rakyat mestinya tidak memberikan pernyataan kontroversial yang justru meruntuhkan wibawa MPR di hadapan rakyat.

"Sebagai Ketua MPR mestinya Bamsoet tidak menjadi corong pemerintah dengan memberikan pernyataan yang mengarah kepada penundaan pemilu atau perpanjangan masa jabatan presiden," tegas Saiful.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Demokrat: Tidak Benar SBY Terlibat Isu Ijazah Palsu Jokowi

Rabu, 31 Desember 2025 | 22:08

Hidayat Humaid Daftar Caketum KONI DKI Setelah Kantongi 85 Persen Dukungan

Rabu, 31 Desember 2025 | 21:57

Redesain Otonomi Daerah Perlu Dilakukan untuk Indonesia Maju

Rabu, 31 Desember 2025 | 21:55

Zelensky Berharap Rencana Perdamaian Bisa Rampung Bulan Depan

Rabu, 31 Desember 2025 | 21:46

Demokrasi di Titik Nadir, Logika "Grosir" Pilkada

Rabu, 31 Desember 2025 | 21:37

Demokrat: Mari Fokus Bantu Korban Bencana, Setop Pengalihan Isu!

Rabu, 31 Desember 2025 | 21:35

Setoran Pajak Jeblok, Purbaya Singgung Perlambatan Ekonomi Era Sri Mulyani

Rabu, 31 Desember 2025 | 21:14

Pencabutan Subsidi Mobil Listrik Dinilai Rugikan Konsumen

Rabu, 31 Desember 2025 | 21:02

DPRD Pastikan Pemerintahan Kota Bogor Berjalan

Rabu, 31 Desember 2025 | 20:53

Refleksi Tahun 2025, DPR: Kita Harus Jaga Lingkungan!

Rabu, 31 Desember 2025 | 20:50

Selengkapnya