Berita

Laksamana Yudo Margono calon Panglima TNI pengganti Jenderal Andika Perkasa/RMOL

Politik

Segera Gantikan Andika Perkasa, Ini Harapan Mahfud MD untuk Laksamana Yudo Margono

SENIN, 05 DESEMBER 2022 | 21:57 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Ucapan selamat kepada KSAL Laksamana Yudo Margono terlontar dari Menko Polhukam Mahfud MD lewat akun media sosialnya.

Mahfud menilai, Laksaman Yudo Margono cocok dan pantas menjadi pengganti Jenderal Andika Perkasa sebagai Panglima TNI baru. Menurut Mahfud, Laksamana Yudo mampu menyikapi setiap gangguan kedaulatan laut di Indonesia.

Selain itu, Mahfud berharap Laksamana Yudo mampu menjadi seorang Panglima TNI yang bisa menegakkan HAM meskipun lahir dari angkatan laut.

"Kemampuan Pak Andika dan Pak Yudo sama, hanya titik tekannya yang berbeda. Misalnya Pak Andika sangat concerned terkait penegakan hukum dan HAM, sedangkan Pak Yudo sangat concerned dalam menjaga kedaulatan dan hak berdaulat atas laut kita,” kata Mahfud, Senin (5/12).

Meski demikian, Mahfud meyakini titik perhatian Jenderal Andika  dalam penegakan hukum dan HAM bisa tetap dilanjutkan oleh Yudo Margono.

Dia mengingatkan, sejak tahun 2022 dalam sidang tahunan Dewan HAM PBB, catatan buruk dan negatif tentang pelanggaran HAM tak disebutkan lagi. Apalagi, pada pertengahan tahun ini Mahfud mengaku menyimak langsung pidato Ketua Dewan HAM PBB.

Dalam pidato itu, kata Mahfud, Dewan HAM PBB memberikan catatan atau merujuk pada 49 negara tentang pelaksanaan kemajuan HAM. Untuk ndonesia tidak lagi masuk dalam daftar tersebut.

Atas dasar itu, dia berharap agar Laksamana Yudo Margono bisa menjaga marwah Indonesia yang kini sudah terlepas dari peringkat pelanggaran HAM dunia.

"Tahun 2019 Indonesia masih disebut atau sedikit dirujuk tapi tahun 2020, 2021, 2022 sudah tidak lagi dirujuk. Panglima TNI, baik Pak Hadi maupun Pak Andika, saat itu sangat paham bagaimana mengatasi isu pelanggaran HAM di Indonesia. Semoga ini bisa tetap kita jaga bersama di bawah kepanglimaan Pak Yudo Margono,” tutupnya.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Terobosan Baru, Jaringan 6G Punya Kecepatan hingga 100 Gbps

Selasa, 07 Mei 2024 | 12:05

172 Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan Aisyiah Serentak Gelar Aksi Bela Palestina Kutuk Israel

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:54

Usai Terapkan Aturan Baru, Barang Kiriman TKI yang Tertahan di Bea Cukai Bisa Diambil

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:37

MK Dalami Pemecatan 13 Panitia Pemilihan Distrik di Puncak Papua ke Bawaslu dan KPU

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:29

Tentara AS dan Pacarnya Ditahan Otoritas Rusia

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:18

Kuasa Pemohon dan Terkait Sama, Hakim Arsul: Derbi PHPU Seperti MU dan City

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:11

Duet PDIP-PSI Bisa Saja Usung Tri Risma-Grace Natalie di Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 10:56

Bea Cukai Bantah Sewa Influencer untuk Jadi Buzzer

Selasa, 07 Mei 2024 | 10:37

Pansel Belum Terbentuk, Yenti: Niat Memperkuat KPK Gak Sih?

Selasa, 07 Mei 2024 | 10:35

Polri: Gembong Narkoba Fredy Pratama Kehabisan Modal

Selasa, 07 Mei 2024 | 10:08

Selengkapnya