Berita

Calon Panglima TNI Laksamana Yudo Margono (kedua dari kiri) menjawab pertanyaan wartawan usai jalani uji kelayakan dan kepatutan di ruang Komisi I DPR RI/RMOL

Politik

Meski Tak Dihadiri Jenderal Andika, Yudo Akui Tetap Semangat Jalani Fit and Proper Test

JUMAT, 02 DESEMBER 2022 | 19:49 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Calon Panglima TNI Laksamana Yudo Margono merasa semangat menjalani fit and proper test bersama Komisi I DPR RI Jumat (2/12).

Walaupun kehadiran Yudo tidak didampingi oleh Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa yang sedang ada acara.

"Alhamdulillah pada sore hari ini saya merasa bersemangat tinggi, karena ada suport dari Pak Kapolri, Pak KSAD, Pak KSAU, bersama saya melalui perangkat tadi sehingga selesainya pun ditunggui beliau beliau, tentunya ini menjadi awal yang sangat bagus dan sinergitas," kata Yudo.

Meski tidak didampingi Andika, Yudo merasa dirinya direstui dan didukung penuh.

"Beliau (Jenderal Andika) sangat memberikan support pada saya untuk melaksanakan fit and proper test hari ini," kata Yudo.

Selama 3 jam lebih, Yudo memaparkan visi dan misi serta materi baik yang bersifat terbuka maupun rahasia.

Setelah selesai menjalani fit and proper test, rombongan Yudo keluar dan menuju ke rumah dinas KSAL untuk verifikasi faktual di kawasan Menteng, Jakarta Pusat.

Saat keluar dalam mobil rombongan terlihat bahwa Yudo tak seorang diri. Dari dalam mobil, tampak terlihat Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Dudung Abdurachman dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Para perwira tinggi TNI dari bintang empat, tiga, dua, dan satu tampak kompak mengenakan pakaian dinas loreng hijau.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Prabowo-Gibran Perlu Buat Kabinet Zaken

Jumat, 03 Mei 2024 | 18:00

Dahnil Jamin Pemerintahan Prabowo Jaga Kebebasan Pers

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:57

Dibantu China, Pakistan Sukses Luncurkan Misi Bulan Pertama

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:46

Prajurit Marinir Bersama Warga di Sebatik Gotong Royong Renovasi Gereja

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:36

Sakit Hati Usai Berkencan Jadi Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Pemerintah: Internet Garapan Elon Musk Menjangkau Titik Buta

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Bamsoet Minta Pemerintah Transparan Soal Vaksin AstraZeneca

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:16

DPR Imbau Masyarakat Tak Tergiur Investasi Bunga Besar

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:06

Hakim MK Singgung Kekalahan Timnas U-23 dalam Sidang Sengketa Pileg

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:53

Polisi Tangkap 2.100 Demonstran Pro-Palestina di Kampus-kampus AS

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:19

Selengkapnya