Berita

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan/RMOL

Presisi

Amankan Reuni 212 di Masjid At-Tin, Polri Kerahkan 310 Personel

KAMIS, 01 DESEMBER 2022 | 19:48 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Polisi mengerahkan 310 personel untuk bersiaga dalam acara Reuni 212 di Masjid Agung At-Tin, Jakarta Timur, pada Jumat (2/12) dini hari nanti.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan menjelaskan bahwa kekuatan di lokasi acara di Masjid At-Tin sebanyak 310 personel ditambah dari Polres Jakarta Timur.

Zulpan mengatakan bahwa pihak kepolisian memperkirakan massa yang hadir dalam acara Reuni 212 mencapai 10 ribu orang.

"Acara besok itu Polda Metro memang telah terima pemberitahuan dari panitia Reuni 212. Tempatnya itu di Masjid Agung At-Tin. Kemudian estimasi jemaah yang disampaikan dalam pemberitahuan 10 ribu," kata Zulpan.

Acara Reuni kali ini tidak digelar di sekitaran Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, melainkan di Masjid Agung At-Tin, Kecamatan Makasar, Jakarta Timur.

Ketua Pelaksana KH Abdul Qohar Al Qudsy mengatakan, kegiatan yang mengusung tema 'Munajat Akbar dan Indonesia Bershalawat untuk Keselamatan NKRI' ini sudah mencapai 90 persen.

"Persiapan hampir mencapai 90 persen. Sejumlah pemberitahuan dan perizinan telah dikantongi panitia," kata Abdul Qohar dalam keterangan tertulis yang diterima redaksi, Kamis.

Nantinya, Reuni 212 akan berlangsung Jumat dini hari (2/12) pada pukul 02.00 WIB diawali dengan Shalat Tahajud hingga berlanjut kegiatan lain hingga pukul 09.00 WIB.

Populer

Kapolri Mutasi 55 Pati dan Pamen, Ada 3 Kapolda Baru

Selasa, 12 November 2024 | 23:52

Seluruh Fraksi di DPR Kompak Serang Kejagung soal Tom Lembong

Rabu, 13 November 2024 | 18:01

"Geng Judol" di Komdigi Jadi Gunjingan sejak Bapak itu Jabat Menteri

Rabu, 06 November 2024 | 07:53

Tak Terima Dikabarkan Meninggal, Joncik Laporkan Akun Facebook "Lintang Empat Lawang" ke Polisi

Kamis, 07 November 2024 | 06:07

Musa Rajekshah Dorong Pemetaan Potensi dan Keunggulan Desa

Kamis, 07 November 2024 | 21:43

Dedi Prasetyo Dapat Bintang Tiga jadi Irwasum, Ahmad Dofiri Wakapolri

Selasa, 12 November 2024 | 22:50

Beredar Kabar Sekda DKI Jakarta Diganti

Jumat, 08 November 2024 | 15:43

UPDATE

Kemenangan Trump Dongkrak Dolar AS Capai Level Tertinggi dalam Setahun

Kamis, 14 November 2024 | 17:58

Program Transmigrasi Harus Terintegrasi Food Estate

Kamis, 14 November 2024 | 17:57

Mafia Tanah Dago Elos juga Dijerat Pasal TPPU

Kamis, 14 November 2024 | 17:37

Imbas Kasus Bahlil, Program SKSG UI Harus Diaudit

Kamis, 14 November 2024 | 17:32

Integritas Bahlil

Kamis, 14 November 2024 | 17:22

Kader Golkar Geram Beredar Berita Bohong Putusan PTUN Jakarta

Kamis, 14 November 2024 | 17:13

Ini Kunci Sukses Gregoria Tundukkan Ratchanok di Japan Masters 2024

Kamis, 14 November 2024 | 17:10

Taj Mahal dan Kuil Emas India Tertutup Kabut Asap Beracun

Kamis, 14 November 2024 | 16:55

KPK Sita Rumah Milik Wadirut PT Totalindo Eka Persada Salomo Sihombing

Kamis, 14 November 2024 | 16:52

Komisi I DPR Sebut Ancaman Medsos Jadi Tugas Wantannas

Kamis, 14 November 2024 | 16:41

Selengkapnya