Berita

Barada Richard Eliezer (tengah) bersama Kuat Ma'ruf dan Ricky Riza;/RMOL

Hukum

Dikulik Hakim soal Sambo dan Putri Pisah Rumah, Bharada E: Ajudan Tahu Semua

RABU, 30 NOVEMBER 2022 | 14:07 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Kondisi rumah tangga Ferdy Sambo (FS) dengan istrinya, Putri Candrawathi (PC), dikulik ke Bharada Richard Eliezer (E) oleh hakim dalam sidang lanjutan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu (30/11).

Hakim menanyakan kepada Bharada E soal keterangan saksi-saksi yang dihadirkan dalma sidang sebelumnya, yaitu terkait informasi Sambo dan Putri pisah rumah tinggal.

"Mengenai kebiasaan FS pisah rumah dengan saudara PC saudara ketahui sendiri atau berdasarkan perintah lain?" tanya hakim di ruang sidang utama Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.

Bharada E menjawab bahwa informasi pisah rumah antara Sambo dan Putri memang dia ketahui.

Bahkan, dia memastikan seluruh ajudan kedua terdakwa kasus pembunuhan berencana Brigadir Nofriansyah Yoshua Hutabarat itu mengetahui hal yang sama.

"(Saya) tahu sendiri, karena saya juga ...," jawab Bharada E yang belum selesai memberikan keterangan karena dipotong oleh hakim yang bertanya, "Ajudan lain juga cerita yang sama?".

"Iya, (ajudan) tahu semua," kata Bharada E menjawab.

Lebih lanjut, hakim menegaskan kembali kepada Bharada E soal kondisi rumah tangga Sambo dan Putri berdasarkan apa yang diketahuinya.

"Karena beberapa keterangan saksi kemarin membantah kalau saudara FS itu pisah rumah dengan PC?" ucap hakim.

"Siap yang mulia," sambar Bharada E menanggapi.

Populer

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

"Geng Judol" di Komdigi Jadi Gunjingan sejak Bapak itu Jabat Menteri

Rabu, 06 November 2024 | 07:53

UPDATE

KPK Panggil Bupati Situbondo Karna Suswandi Usut Korupsi Dana PEN

Jumat, 08 November 2024 | 11:59

Jelang Akhir Pekan Emas Antam Melonjak Jadi Rp1,52 Juta

Jumat, 08 November 2024 | 11:57

Namarin: Prabowo Perlu Hidupkan Lagi Dewan Maritim Indonesia

Jumat, 08 November 2024 | 11:55

Bursa Eropa Rebound, STOXX 600 Ditutup Naik 0,62

Jumat, 08 November 2024 | 11:51

Peringati Green March ke-49, Raja Mohammed VI Tegaskan Kembali Hak Maroko atas Sahara

Jumat, 08 November 2024 | 11:47

Kemenkeu Bakal Optimalisasi Aset Gedung untuk Kementerian Baru

Jumat, 08 November 2024 | 11:33

Bawaslu Periksa Kesiapan Jajaran Daerah Jelang Pilkada 2024

Jumat, 08 November 2024 | 11:23

Dukung Program Pemerintah, Marinir Gelar Makan Bergizi Buat Rakyat

Jumat, 08 November 2024 | 11:13

Ketua Fraksi PKS: Tangkap Mafia dan Beking Judi Online

Jumat, 08 November 2024 | 10:55

Begini Suasana Pemutaran Lagu Kebangsaan di Kompleks Parlemen

Jumat, 08 November 2024 | 10:54

Selengkapnya