Berita

Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo/Net

Politik

Samuel Silaen: Jokowi Sedang Galau dan Takut Proyeknya Mangkrak Setelah Lengser

SENIN, 28 NOVEMBER 2022 | 11:26 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Ada kegalauan yang diperlihatkan Joko Widodo menuju akhir masa jabatannya sebagai Presiden Indonesia.

Kegalauan Presiden Jokowi terlihat pada narasi-narasi pidato yang kerap mewanti-wanti masyarakat untuk berhati-hati dalam memilih Presiden 2024.

"Di beberapa kesempatan panggung politik tanah air, sambutan presiden menitikberatkan soal jangan sampai salah pilih pemimpin yang diasosiasikan dengan calon presiden di 2024 nanti," ujar Direktur Eksekutif Lembaga Kajian Studi Masyarakat dan Negara (Laksamana), Samuel F Silaen kepada Kantor Berita Politik RMOL, Senin (28/11).


Bagi Silaen, kegalauan presiden tidak berlebihan. Sebab di era pemerintahannya, Jokowi sedang rajin melakukan pembangunan dari pinggiran demi pemerataan kehidupan masyarakatnya. Tugas ini tentu tidak mudah dan membutuhkan waktu lama.

Apa yang Presiden Jokowi khawatirkan cukup beralasan kuat karena punya pengalaman real saat menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta.

Saat itu, Jokowi memprioritaskan program mengatasi banjir, yakni normalisasi. Namun saat ia digantikan wakilnya, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, program tersebut tidak dilanjutkan dan justru diganti dengan istilah naturalisasi.

"Inilah yang menjadi salah satu kekhawatiran Jokowi di akhir masa jabatannya. Sebab presiden Jokowi tidak mau pembangunan yang telah dia gagas dan kerjakan jadi mangkrak ketika penerusnya bukan figur yang segaris dengan visi misi Jokowi," tutup Silaen.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya