Berita

Entitas Partai Amanat Nasional (PAN) umumkan dukungan untuk Anies Baswedan/RMOL

Politik

Entitas PAN Umumkan Dukungan Anies Baswedan jadi Capres 2024

RABU, 23 NOVEMBER 2022 | 17:48 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Entitas Partai Amanat Nasional (PAN) yang terdiri dari para pendiri, deklarator PAN, anggota DPR RI, mantan anggota DPR RI hingga simpatisan PAN mendeklarasikan diri untuk mendukung mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebagai calon presiden pada Pemilu Serentak 2024.

Bahkan, entitas PAN ini telah membentuk "Anies" atau Amanat Indonesia pada hari Kamis lalu (17/11). Amanat Indonesia ini, merupakan organisasi kerelawanan atau komunitas gerakan yang memperjuangkan Anies Baswedan sebagai Presiden RI 2024.

“Karena kami yakin dan percaya terhadap konsepsi kepemimpinan Anies sebagaimana yang telah ditunaikan dalam satu periode pemerintahan sebagai gubernur DKI Jakarta,” ucap Koordinator Amanat Indonesia Sahrin Hamid di Kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (23/11).

Dia mengaku telah bertemu dengan Anies Baswedan dan telah menyampaikan ihwal terbentuknya Amanat Indonesia ini dalam rangka mendukung pencalonan tersebut.

"Kami telah bertemu Anies Baswedan dan telah menyampaikan pikiran-pikiran tentang amanat Indonesia demi Indonesia yang lebih baik,” tuturnya.

Amanat Indonesia memberikan tiga poin penting kepada Anies Baswedan yang pertama amanat nilai-nilai Pancasila yang harus dijalankan secara konsekuen.

Kedua, amanat cita-cita kemerdekaan RI sebagai misi yang terus hidup sebagai bangsa dan negara dan ketiga amanat agenda reformasi yang harus dituntaskan.

"Sebagai bagian dari gerakan kerelawanan maka dalam konteks kemenangan Anies sebagai Presiden RI maka Amanat Indonesia akan bersinergi dengan elemen pemenangan Anies lainnya," tuturnya.

“Serta pengembangan jaringan kerelanan dan rekrutmen keanggotaan di seluruh Indonesia dan berpartisipasi aktif pada setiap proses dan tahapan pemilu yang berlangsung,” demikian Sahrin.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Sekda Jabar akan Tindak Pelaku Pungli di Masjid Raya Al Jabbar

Rabu, 17 April 2024 | 03:41

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

UPDATE

Tidak Balas Dendam, Maroko Sambut Hangat Tim USM Alger di Oujda

Sabtu, 27 April 2024 | 21:50

Move On Pilpres, PDIP Siap Hadapi Pilkada 2024

Sabtu, 27 April 2024 | 21:50

Absen di Acara Halal Bihalal PKS, Pengamat: Sinyal Prabowo Menolak

Sabtu, 27 April 2024 | 21:20

22 Pesawat Tempur dan Drone China Kepung Taiwan Selama Tiga Jam

Sabtu, 27 April 2024 | 21:14

Rusia Kembali Hantam Fasilitas Energi Ukraina

Sabtu, 27 April 2024 | 21:08

TETO Kecam China Usai Ubah Perubahan Rute Penerbangan Sepihak

Sabtu, 27 April 2024 | 20:24

EV Journey Experience Jakarta-Mandalika Melaju Tanpa Hambatan

Sabtu, 27 April 2024 | 20:18

Hubungan PKS dan Prabowo-Gibran, Ini Kata Surya Paloh

Sabtu, 27 April 2024 | 20:18

Gebyar Budaya Bolone Mase Tegal Raya, Wujud Syukur Kemenangan Prabowo-Gibran

Sabtu, 27 April 2024 | 19:28

Menuju Pilkada 2024, Sekjen PDIP Minta Kader Waspadai Pengkhianat

Sabtu, 27 April 2024 | 19:11

Selengkapnya