Berita

Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum PPP diangkat Utusan Khusus Presiden Bidang Pengentasan Kemiskinan dan Ketahanan Pangan/Net

Politik

Plt Ketum PPP Dilantik Jadi Utusan Khusus Presiden Bidang Pengentasan Kemiskinan

RABU, 23 NOVEMBER 2022 | 10:54 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Satu jabatan baru di pemerintahan, yakni Utusan Khusus Presiden Bidang Pengentasan Kemiskinan dan Ketahanan Pangan diduduki Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum PPP, Muhammad Mardiono.

Mardiono diangkat dalam jabatan tersebut oleh Presiden Joko Widodo dengan mengeluarkan Keputusan Presiden (Keppres) 48/M/2022 tentang Pengangkatan Utusan Khusus Presiden Bidang Pengentasan Kemiskinan dan Ketahanan Pangan.

Secara resmi, Jokowi menggelar pelantikan Mardiono dalam jabatan baru itu bersamaan dengan pelantikan Guntur Hamzah sebagai Hakim Konstitusi menggantikan Aswanto, di Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Rabu (23/11).


"Mengangkat saudara Muhammad Mardiono sebagai Utusan Khusus Presiden Bidang Pengentasan Kemiskinan dan Ketahanan Pangan, dna kepadanya diberikan hak keuangan dan fasilitas lainnya sesuai peraturan perundang-undangan," ujar Deputi Bidang Administrasi Aparatur Kemensetneg, Nanik Purwati membacakan Keppres 48/M/2022.

Setelah pembacaan Keppres tersebut oleh Nanik, Jokowi langsung mendiktekan sumpah jabatan Mardiono. Ini berbeda dengan pelantikan Guntur Hamzah yang tidak didiktekan ketika membacakan sumpah jabatannya.

"Demi Allah saya bersumpah, bahwa saya akan setia kepada UUD NRI 1945 serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya demi darma bakti saya kepada bangsa dan negara," baca Jokowi mendiktekan Mardiono.

"Bahwa saya dalam menjalankan tugas dan jabatan akan menjujung tinggi etika jabatan, bekerja dengan sebaik-baiknya dengan penuh rasa tanggung jawab," demikian akhir bunyi sumpah jabatan Mardiono didiktekan Jokowi.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

Eggi Sudjana, Kau yang Memulai Kau yang Lari

Senin, 29 Desember 2025 | 01:10

Kasus Suap Proyek di Bekasi: Kedekatan Sarjan dengan Wapres Gibran Perlu Diusut KPK

Senin, 29 Desember 2025 | 08:40

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

UPDATE

Bakamla Kirim KN. Singa Laut-402 untuk Misi Kemanusiaan ke Siau

Jumat, 09 Januari 2026 | 05:40

Intelektual Muda NU: Pelapor Pandji ke Polisi Khianati Tradisi Humor Gus Dur

Jumat, 09 Januari 2026 | 05:22

Gilgamesh dan Global Antropogenik

Jumat, 09 Januari 2026 | 04:59

Alat Berat Tiba di Aceh

Jumat, 09 Januari 2026 | 04:45

Program Jatim Agro Sukses Sejahterakan Petani dan Peternak

Jumat, 09 Januari 2026 | 04:22

Panglima TNI Terima Penganugerahan DSO dari Presiden Singapura

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:59

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Mengawal Titiek Soeharto

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:25

Intelektual Muda NU Pertanyakan Ke-NU-an Pelapor Pandji Pragiwaksono

Jumat, 09 Januari 2026 | 02:59

Penampilan TNI di Pakistan Day Siap Perkuat Diplomasi Pertahanan

Jumat, 09 Januari 2026 | 02:42

Selengkapnya