Berita

Ekonom senior Rizal Ramli saat menjadi pembicara di pengukuhan Pengurus Aliansi Penyelenggaran Perguruan Tinggi Indonesia (APPTRI)/Ist

Politik

Di Pengukuhan Pengurus APPTRI, Rizal Ramli: Kok Menteri Nadiem Gak Berani Hadir?

SABTU, 05 NOVEMBER 2022 | 17:51 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Ekonom senior Rizal Ramli mempertayakan Menteri Pendidikan Nadiem Makarim tidak berani hadir dalam acara pengukuhan Pengurus Aliansi Penyelenggaran Perguruan Tinggi Indonesia (APPTRI).

"Ini acara yang dihadiri ratusan Rektor dan Profesor, kok menteri Nadiem tidak berani untuk hadir? Hanya diwakili Dirjen Dikti, itupun juga tidak berani hadir langsung hanya lewat zoom, ini betul-betul tidak menghargai stakeholder pendidikan kita," ujar RR sebagai pembicara dalam acara Seminar APPTRI di  The Rinra Hotel, Makasar, Sabtu (5/11).

Tidak hanya Menko Perekonomian era Gusdur ini yang bertanya soal sikap Nadiem, para peserta yang juga Rektor juga bertanya, bahkan kesal dengan sikap Nadiem yang tidak berani hadir dan ketemu langsung.

"Dalam menyusun Undang-undang pendidikan kami tidak dilibatkan,padahal kami adalah stakeholder dari pendidikan. Masa untuk acara untuk membangun peradaban dia juga tidak hadir," ujar seorang peserta yang tidak mau disebutkan namanya.

Dalam seminar yang dihadiri ratusan rektor dan para profesor ini, Rizal Ramli mengungkapakan 95 persen jumlah universitas perguruan tinggi di Indonesia adalah universitas swasta, RR berharap agar universitas swasta mengambil peran penting untuk memajukan pendidikan Indonesia.

"Ini waktunya universiatas swasta ambil inisiatif untuk mengubah Indonesia, apalagi tantangan pendidikan kita semakin kompleks, lupakan universitas negeri yang dikelola bagaikan departemen, jadi universitas yang sangat birokrasi, ini yang menghambat kemajuan pendidikan," tegas RR

Selain hadir sebagai pembicara dalam seminar, Ekonom Senior Rizal Ramli juga didapuk untuk menjadi salah satu ketua Dewan Penyantun APPTRI untuk periode 2022-2027.



Populer

Makin Ketahuan, Nomor Ponsel Fufufafa Dicantumkan Gibran pada Berkas Pilkada Solo

Senin, 23 September 2024 | 09:10

Warganet Beberkan Kejanggalan Kampus Raffi Ahmad Peroleh Gelar Doktor Kehormatan

Senin, 30 September 2024 | 05:26

WNI Kepoin Kampus Pemberi Gelar Raffi Ahmad di Thailand, Hasilnya Mengagetkan

Minggu, 29 September 2024 | 23:46

Kejagung di Bawah ST Burhanuddin, Anak Buah Jalan Masing-masing

Rabu, 25 September 2024 | 17:11

Akun Fufufafa Ganti Nama dari Gibran jadi Slamet Gagal Total

Senin, 23 September 2024 | 08:44

Warganet Geram Bahlil Bandingkan Diri dengan Rasulullah: Maaf Nabi Tidak Minum Alkohol

Kamis, 26 September 2024 | 07:43

Lagu Akun Fufufafa Cari Kambing Hitam Viral

Senin, 23 September 2024 | 07:59

UPDATE

Hadirkan Hosted PBX, Telkom Permudah Layanan Telepon

Kamis, 03 Oktober 2024 | 16:06

Ini 5 Anggota DPR Termiskin Versi LHKPN KPK

Kamis, 03 Oktober 2024 | 16:06

Kejagung Geledah Kementerian LHK

Kamis, 03 Oktober 2024 | 16:04

Wamenaker Soroti Masifnya Job Education Mismatch di ICE UP 2024

Kamis, 03 Oktober 2024 | 15:51

Neraca Perdagangan dan Investasi Era Jokowi Capai Hasil Positif

Kamis, 03 Oktober 2024 | 15:33

Kalau Boleh Memilih, Pasha Ingin Bertugas di Komisi I atau VIII DPR

Kamis, 03 Oktober 2024 | 15:33

Absen Perkuat Garuda, Begini Penjelasan Justin Hubner

Kamis, 03 Oktober 2024 | 15:31

Airlangga Teratas di Susunan Kabinet Prabowo-Gibran yang Beredar

Kamis, 03 Oktober 2024 | 15:24

Airlangga: Indonesia Berhasil Bertahan dari Krisis Global di Era Jokowi

Kamis, 03 Oktober 2024 | 15:17

Eks Menhub Singapura Divonis Penjara Setahun usai Terima Gratifikasi hingga Tumpangan Jet Pribadi

Kamis, 03 Oktober 2024 | 15:13

Selengkapnya