Berita

Zulfikar Muharrami resmi bergabung dengan Partai Golkar dengan mengisi form fungsionaris/Ist

Politik

Tinggalkan Nasdem Palembang, Zulfikar Resmi Berbaju Golkar

RABU, 02 NOVEMBER 2022 | 08:20 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Mantan Bendahara DPD Partai Nasdem Kota Palembang Zulfikar Muharrami akhirnya resmi merapat ke Partai Golkar.

"Per hari Sabtu kemarin (29/10), saudara Zulfikar Muharrami sudah menjadi anggota keluarga Partai Golkar dan sudah membuat KTA Partai Golkar serta mengisi form fungsionaris Partai Golkar," kata Hal ini dibenarkan Ketua DPD Golkar Kota Palembang, M Hidayat , melalui Sekretaris Partai Golkar Kota Palembang, Rubi Indiarta, Selasa (1/11)..

"Silakan datang ke DPD Golkar Palembang, jika ingin menjadi keluarga besar Golkar, kami membuka pintu seluas-luasnya," tambahnya, dikutip Kantor Berita RMOLSumsel.


Sementara itu juga Zulfikar Muharram membenarkan dirinya telah bergabung dengan partai berlambang pohon beringin.

"Ya saya sudah bergabung dengan Golkar," kata Zulfikar yang juga Ketua Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) Palembang.

Terkait pengunduran dirinya, ia telah menyampaikan surat secara tertulis kepada DPD, DPW, dan DPP Partai Nasdem.

Sosok Zulfikar sempat menjadi perhatian lantaran ia mundur dari kepengurusan tak lama setelah Ketua DPW Partai Nasdem Sumatera Selatan, H Herman Deru, melantik dan mengukuhkan pengurus DPD Nasdem Kota Palembang di bawah kepemimpinan Wawako Palembang Fitrianti Agustinda.

Dalam SK nomor : 545-Kpts/DPP-NasDem/X/ 2022 tertanggal 17 Oktober 2022, menyebutkan struktur kepengurusan, yang mana Ketua Fitrianti Agustinda, Sekretaris Dony Prabowo, dan Bendahara: Zulfikar Muharrami. 

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya