Berita

DPW PPP Provinsi Papua membacakan rekomendasi Mukerwil/Ist

Politik

Usai Serap Masukan Akar Rumput, Dua DPW PPP di Papua Pilih Dukung Ganjar Pranowo

SABTU, 29 OKTOBER 2022 | 19:50 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Nama Ganjar Pranowo nampaknya cukup unggul di kalangan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) di Bumi Cenderawasih. Setidaknya, dua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PPP yang menyatakan dukungan untuk Gubernur Jawa Tengah itu.

Terkini, DPW PPP Provinsi Papua menyepakati rekomendasi untuk Ganjar Pranowo sebagai calon presiden pada Pemilu Serentak 2024. Kesepakatan ini, diambil melalui Musyawarah Kerja Wilayah (Mukerwil) yang digelar di Grand Abe Hotel Jayapura, Jumat malam (28/10).

Keputusan ini, menyusul rekomendasi serupa yang disampaikan DPW PPP Papua Barat pada Kamis (27/10).


“Puji syukur kami panjatkan kepada Allah SWT, setelah melakukan sidang pleno sebagai forum tertinggi Mukerwil, seluruh ketua dan sekretaris DPC PPP se-Papua menyatakan sikap mendukung Ganjar sebagai calon presiden RI,” tutur Ketua DPW PPP Papua, Mursidin dalam keterangan tertulis, Sabtu (29/10).

Mursidin menjelaskan, pilihan nama capres mengerucut ke Ganjar Pranowo setelah para fungsionaris menjaring aspirasi kader dan simpatisan di akar rumput. Aspirasi itulah yang disahkan sebagai suara DPW dan akan diteruskan ke pusat.

“Kami DPW menampung seluruh aspirasi yang lahir dari bawah untuk nanti diteruskan ke pusat. Kami pun mendukung aspirasi ini karena sosok Pak Ganjar memang diinginkan masyarakat Papua,” katanya.

Di tempat yang sama, Ketua DPC Paniai, Nason Uti menilai, Ganjar merupakan sosok yang tepat meneruskan estafet kepemimpinan Presiden Joko Widodo.

Nason berharap agar DPP PPP bisa meneruskan aspirasi dan doa dari rakyat Papua, sehingga nantinya Ganjar diusung oleh PPP sekaligus dibawa dan diperjuangkan di Koalisi Indonesia Bersatu (KIB).

“Ini hanya meneruskan doa-doa dari rakyat, semoga DPP PPP mendengar semua doa dari lapisan masyarakat. Karena jangankan di Jawa, kami di Papua pun merasa sangat dekat dan kenal baik dengan Pak Ganjar,” pungkasnya.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

DPR Dukung Pasutri Gugat Aturan Kuota Internet Hangus ke MK

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:51

Partai Masyumi: Integritas Lemah Suburkan Politik Ijon

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:28

Celios Usulkan Efisiensi Cegah APBN 2026 Babak Belur

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:09

Turkmenistan Legalkan Kripto Demi Sokong Ekonomi

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:39

Indonesia Kehilangan Peradaban

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:18

Presiden Prabowo Diminta Masifkan Pendidikan Anti Suap

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:11

Jalan dan Jembatan Nasional di 3 Provinsi Sumatera Rampung 100 Persen

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:55

Demokrat: Diam Terhadap Fitnah Bisa Dianggap Pembenaran

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:42

China Hentikan One Child Policy, Kini Kejar Angka Kelahiran

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:44

Ide Koalisi Permanen Pernah Gagal di Era Jokowi

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:22

Selengkapnya