Berita

Anggota Bawaslu, Totok Hariyono/Ist

Politik

Bawaslu Bikin "Pojok Konsultasi Hukum" untuk Masyarakat

KAMIS, 06 OKTOBER 2022 | 11:30 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Ruang akses informasi mengenai pelaksanaan Pemilu Serentak 2024 untuk masyarakat dibuka Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dengan membentuk "Pojok Konsultasi Hukum".

Anggota Bawaslu, Totok Hariyono menyampaikan, "Pojok Konsultasi Hukum" sebagai medium untuk memenuhi kebutuhan informasi kepemiluan masyarakat.

"Kalau ada masalah soal pemilu, saya ingin masyarakat terpikirkan untuk datang ke Bawaslu, karena kita yang paling tahu soal pemilu," ujar Totok dalam keterangan tertulis yang dilansir laman bawaslu.go.id, Kamis (6/10).

Pojok Konsultasi Hukum, jelas Totok, tersedia di setiap Bawaslu provinsi dan kabupaten/kota. Meskipun ukuran poskonya tidak terlalu besar, namun dipastikan bisa melayani masyarakat yang membutuhkan informasi mengenai Pemilu Serentak 2024.

"Satukan saja dengan pojok pengawasan yang penting ilmu dan SDM-nya ada. Jika ada kendala dan masalah, mari diskusikan bersama karena Pemilu 2024 mendatang adalah kerja gotong royong," katanya.

Lebih lanjut, Totok memastikan kerja-kerja Bawaslu sebagai pengawas penyelenggaraan pemilu akan terus berjalan. Akan tetapi, dia menambahkan, pengetahuan serta informasi kepemiluan juga penting diperhatikan untuk masyarakat.

"Maka untuk sistem dan teknis pelaksanaannya dapat segera disusun agar dapat diakses masyarakat," demikian Totok.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Tim 7 Jokowi Sedekah 1.000 Susu dan Makan Gratis

Selasa, 30 April 2024 | 20:00

Jajaki Alutsista Canggih, KSAL Kunjungi Industri Pertahanan China

Selasa, 30 April 2024 | 19:53

Fahri Minta Pembawa Nama Umat yang Tolak 02 Segera Introspeksi

Selasa, 30 April 2024 | 19:45

Kemhan RI akan Serap Teknologi dari India

Selasa, 30 April 2024 | 19:31

Mantan Gubernur BI Apresiasi Program Makan Siang Gratis

Selasa, 30 April 2024 | 19:22

Anies Bantah Bakal Bikin Parpol

Selasa, 30 April 2024 | 19:07

Bertemu Mendag Inggris, Menko Airlangga Bahas Penguatan Ekonomi Perdagangan

Selasa, 30 April 2024 | 18:44

Dandim Pinrang Raih Juara 2 Lomba Karya Jurnalistik yang Digelar Mabesad

Selasa, 30 April 2024 | 18:43

Raja Charles III Lanjutkan Tugas Kerajaan Sambil Berjuang Melawan Kanker

Selasa, 30 April 2024 | 18:33

Kemhan India dan Indonesia Gelar Pameran Industri Pertahanan

Selasa, 30 April 2024 | 18:31

Selengkapnya