Berita

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan di Gedung DPRD DKI/RMOLJakarta

Politik

Bantah Bjorka, Anies: Datanya Salah!

SELASA, 13 SEPTEMBER 2022 | 15:15 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Peretas atau hacker Bjorka terus mengungkapkan data pribadi beberapa pejabat di Indonesia. Termasuk data Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Diketahui, data pribadi Anies Baswedan yang disebar melalui akun Telegram Bjorka itu memuat nama, alamat, NIK hingga nomor telepon pribadinya.

Menanggapi hal ini, Gubernur Anies Baswedan mengatakan data diri yang dibocorkan itu adalah salah.


"Nomor induk kependudukannya salah. Nomor HP-nya juga salah," kata Anies usai mengikuti rapat paripurna di Gedung DPRD DKI Jakarta, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Selasa (13/9).

"Itu enggak tahu saya ngambil datanya dari mana. Tapi yang jelas salah," sambung mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu.

Di sisi lain, kontroversi hacker Bjorka dianggap sejumlah pihak telah membuka kotak pandora buruknya kinerja pemerintah dalam menjamin keamanan data publik.

Pembobolan data pribadi di Indonesia juga dianggap bukan melulu kerjaan hacker peretas seperti Bjorka. Melainkan juga ada peran dari para penyelenggara yang melakukan pengumpulan data masyarakat untuk diperjualbelikan demi meraup keuntungan pribadi.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya