Berita

Mantan Bupati Banyuwangi, Azwar Anas dikabarkan akan dilantik sebagai Menpan RB oleh Presiden Joko Widodo Rabu siang ini (7/9)/Net

Politik

Siang Ini Jokowi Akan Lantik Azwar Anas Gantikan Mendiang Tjahjo Kumolo, Posisi Menpan RB Tetap Milik PDIP

RABU, 07 SEPTEMBER 2022 | 08:56 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Posisi Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) tampaknya tetap diberikan kepada PDIP Perjuangan. Hal ini terlihat dari kabar akan dilantiknya Abdullah Azwar Anas sebagai Menpan RB oleh Presiden Joko Widodo di Istana Kepresiden, Rabu siang nanti (7/9).

Kabar yang dihimpun Kantor Berita Politik RMOL, rangkaian acara akan dimulai sekitar pukul 13.30 WIB.

Azwar akan menggantikan posisi almarhum Tjahjo Kumolo yang meninggal dunia pada 1 Juli 2022. Sebelumnya, ia menjabat Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) sejak 13 Januari lalu.


Bagi warga Banyuwangi dan Jawa Timur, sosok Azwar Anas tidaklah asing. Pria yang mengawali karier politik pada 1997 merupakan Bupati Banyuwangi 2010-2015.

Azwar pun melanjutkan kepemimpinan setelah terpilih kembali pada Pilkada 2015. Namun, di tengah-tengah masa jabatan, Azwar sempat mengikuti Pilgub Jawa Timur 2018.

Saat itu, Azwar menjadi calon wakil gubernur dan berpasangan dengan Saifullah Yusuf alias Gus Ipul.

Azwar kemudian bergabung dengan PDI Perjuangan. Dia menjadi salah satu kader andalan partai berlambang banteng moncong putih itu.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

Eggi Sudjana, Kau yang Memulai Kau yang Lari

Senin, 29 Desember 2025 | 01:10

Kasus Suap Proyek di Bekasi: Kedekatan Sarjan dengan Wapres Gibran Perlu Diusut KPK

Senin, 29 Desember 2025 | 08:40

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

UPDATE

Bakamla Kirim KN. Singa Laut-402 untuk Misi Kemanusiaan ke Siau

Jumat, 09 Januari 2026 | 05:40

Intelektual Muda NU: Pelapor Pandji ke Polisi Khianati Tradisi Humor Gus Dur

Jumat, 09 Januari 2026 | 05:22

Gilgamesh dan Global Antropogenik

Jumat, 09 Januari 2026 | 04:59

Alat Berat Tiba di Aceh

Jumat, 09 Januari 2026 | 04:45

Program Jatim Agro Sukses Sejahterakan Petani dan Peternak

Jumat, 09 Januari 2026 | 04:22

Panglima TNI Terima Penganugerahan DSO dari Presiden Singapura

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:59

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Mengawal Titiek Soeharto

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:25

Intelektual Muda NU Pertanyakan Ke-NU-an Pelapor Pandji Pragiwaksono

Jumat, 09 Januari 2026 | 02:59

Penampilan TNI di Pakistan Day Siap Perkuat Diplomasi Pertahanan

Jumat, 09 Januari 2026 | 02:42

Selengkapnya