Berita

Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Timur, Anwar Sadad, di hadapan warga peserta jalan sehat di Probolinggo/RMOLJatim

Politik

Ditanya Ketua Gerindra Jatim Siapa Presiden Kedelapan, Ribuan Warga Probolinggo Kompak Jawab: Prabowo Subianto!

SENIN, 05 SEPTEMBER 2022 | 08:33 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Ribuan warga Probolinggo, Jawa Timur, lantang meneriakkan "Prabowo Subianto Presiden 2024".

Teriakan warga itu terdengar lantang saat Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Timur, Anwar Sadad, menanyakan siapa Presiden 2024 mendatang kepada ribuan warga di Desa Pabean Kecamatan Dringu, Kabupaten Probolinggo, Minggu (4/9).

Ada empat pertanyaan yang dilemparkan Anwar Sadad saat menghadiri acara Jalan Sehat sebagai Puncak Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77.

Acara itu juga dihadiri dr Muhammad Haris Damanhuri atau yang dikenal Gus Haris. Selain itu, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Probolinggo, Jon Junaidi serta Sekretaris Komisi II DPRD Kabupaten Probolinggo, Reno Handoyo dan Sekretaris DPC Gerindra Kabupaten Probolinggo, Mahrus Ali.

Pertanyaan pertama Anwar Sadad, "siapakah Menteri Pertahanan RI sekarang?"

“Bapak Prabowo Subianto!” kata salah seorang warga yang beruntung dan langsung mendapat cuan dari politikus asal Pondok Pesantren (Ponpes) Sidogiri, Pasuruan yang akrab disapa Gus Sadad tersebut.

“Di dalam dua Pilpres itu, siapakah nama calon presiden yang menjadi saingan Pak Jokowi?” tanya Sadad.

Lagi-lagi warga menjawab kompak "Prabowo Subianto" dan satu warga kembali beruntung mendapat cuan.

“Lagi? Lagi? Atau sudah?” tanya Sadad yang disambut koor warga: Lagi.!!
“Pertanyaan ketiga, kita tahu bahwa presiden pertama Indonesia adalah Soekarno, kedua Soeharto, ketiga BJ Habibie, keempat KH Abdurrahman Wahid, kelima Megawati, keenam SBY, ketujuh Bapak Jokowi. Siapakah insyaAlah presiden yang kedelapan?” tanya Sadad.

Kali ini jawaban warga terdengar semakin kompak: "Prabowo Subianto!"

Bahkan semakin banyak yang mengangkat tangan untuk diberi kesempatan menjawab. Setelah dipilih, satu warga kembali beruntung dapat cuan.

Sadad lantas memungkasi pertanyaannya. Seperti tiga pertanyaan sebelumnya, dia mengawali dengan narasi, bahwa salah satu syarat untuk menjadi pemimpin bangsa ini haruslah orang yang diusung partai politik.

“Partai politik yang sekarang ini ada di Indonesia yang mendapatkan kursi di DPR RI ada 9. Ada PDIP, Golkar, Gerindra, Demokrat, PKB, dan lain-lain. Pertanyaannya? Siapakah Ketua Umum Partai Gerindra?” tanyanya.

Diiringi gemuruh dan acungan tangan, warga begitu gamblang menjawab: Prabowo Subianto.

Sadad yang berada di atas panggung bersama pengurus lainnya pun tersenyum riang. Satu lagi warga pun beruntung dapat hadiah.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Ini Kronologi Perkelahian Anggota Brimob Vs TNI AL di Sorong

Minggu, 14 April 2024 | 21:59

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Resmi Tersangka KPK

Selasa, 16 April 2024 | 07:08

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Tim Kecil Dibentuk, Partai Negoro Bersiap Unjuk Gigi

Senin, 15 April 2024 | 18:59

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

UPDATE

Gegara Tidak Dipinjami Uang, Tante Nekat Habisi Nyawa Keponakan

Rabu, 24 April 2024 | 23:50

Rupiah Melemah, Suku Bunga BI Naik Jadi 6,25 Persen

Rabu, 24 April 2024 | 23:47

Amankan Posisi Ketum PKB, Cak Imin Harus Merapat ke Prabowo-Gibran

Rabu, 24 April 2024 | 23:20

Aktivis Pergerakan Punya Peran Penting dalam Kemenangan Prabowo

Rabu, 24 April 2024 | 23:03

BPJPH Yakinkan Negara OKI Soal Implementasi Wajib Halal Oktober 2024

Rabu, 24 April 2024 | 22:47

Gibran Belanja Masalah Seluruh Indonesia

Rabu, 24 April 2024 | 22:43

Si Doel Lebih Dibutuhkan Banten Dibanding Jakarta

Rabu, 24 April 2024 | 22:33

Kehadiran Amin di KPU Melegitimasi Kemenangan Prabowo-Gibran

Rabu, 24 April 2024 | 22:03

Cik Ujang Pastikan DPD Demokrat Sumsel Tak Ada Polemik

Rabu, 24 April 2024 | 21:43

Petugas Rutan Palembang Diperiksa Buntut Foto Bacagub Sumsel dan Alex Noerdin di Lapas Beredar

Rabu, 24 April 2024 | 21:37

Selengkapnya