Berita

Ilustrasi vaksinasi Covid-19/Net

Publika

Booster Muktamar

SABTU, 27 AGUSTUS 2022 | 22:32 WIB | OLEH: JOKO INTARTO

"’SUDAH booster" menjadi syarat untuk hadir di Muktamar ke-48 Muhammadiyah di Solo pada 18–20 November 2022 mendatang. Sebagai penggembira yang baik, saya pun menjalani vaksinasi ketiga.

Mendaftar vaksinasi booster di Jakarta secara online ternyata asyik. Berkat bantuan Si Jaki, saya bisa mendapat jadwal sesuai dengan keinginan: Harinya, lokasinya maupun waktunya.

Pre-screening bisa dilakukan sendiri pula. Jadi di lokasi vaksinasi tidak perlu mengantre lama. Cukup registrasi on the spot dengan membawa print out kartu kendali.


Setelah disuntik bisa langsung pulang. Kebetulan lokasinya dekat rumah. Waktu tempuhnya tidak sampai lima menit.

Sudah beberapa kali saya mencari informasi lokasi vaksinasi yang buka hari Minggu. Ketemu. Tapi jauh. Tadi sore mencari lagi. Dapat yang alamatnya agak dekat: Monas. Pilihan vaksinnya cocok: Sinovac.

Untuk mengikuti vaksinasi tersebut, saya mesti mendaftar dulu. Ada dua pilihan: Online melalui aplikasi Jaki atau offline dengan mendaftar on the spot. Saya pilih yang pertama.

Setelah mengisi formulir, aplikasi Jaki memberi konfirmasi bahwa jadwak vaksinasi untuk saya adalah Rabu 7 September 2022. Kalau setuju, saya harus klik tombol setuju. Kalau tidak setuju, diminta klik tombol daftar ulang. Saya pilih daftar ulang.

Setelah klik daftar ulang, Jaki memberi formulir baru yang berisi pilihan tanggal dan bulan pilihan dan pilihan jam pelaksanaan. Saya isi Minggu, 29 Agustus 2022.

Eh si Jaki memberi banyak lokasi yang buka hari Minggu. Dalam radius 5 Km dari rumah saya ada enam lokasi. Saya pilih Cempaka Mas.

Kebetulan. Sudah 4 tahunan saya belum mengunjungi ke pusat grosir busana muslim ini. Sambil ikut vaksinasi bisa muter-muter mall. Siapa tahu dapat info menarik.

Terimakasih Jaki. Aplikasi milik Pemprov DKI ini memang keren. Saya yakin, Jaki tidak termasuk 400.000 aplikasi yang hanya menghabis-habiskan anggaran seperti yang dikeluhkan Bu Sri Mulyani.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Lampaui Ekspektasi, Ekonomi Malaysia Tumbuh 4,9 Persen di 2025

Sabtu, 17 Januari 2026 | 14:16

Kuota Pembelian Beras SPHP Naik Jadi 25 Kg Per Orang Mulai Februari 2026

Sabtu, 17 Januari 2026 | 14:02

Analis: Sentimen AI dan Geopolitik Jadi Penggerak Pasar Saham

Sabtu, 17 Januari 2026 | 13:46

Hasto Bersyukur Dapat Amnesti, Ucapkan Terima Kasih ke Megawati-Prabowo

Sabtu, 17 Januari 2026 | 13:26

Bripda Rio, Brimob Polda Aceh yang Disersi Pilih Gabung Tentara Rusia

Sabtu, 17 Januari 2026 | 12:42

Sekolah Rakyat Jalan Menuju Pengentasan Kemiskinan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 12:16

Legislator Golkar: Isra Miraj Harus Jadi Momentum Refleksi Moral Politisi

Sabtu, 17 Januari 2026 | 12:14

Skandal DSI Terbongkar, Ribuan Lender Tergiur Imbal Hasil Tinggi dan Label Syariah

Sabtu, 17 Januari 2026 | 11:46

Harga Minyak Menguat Jelang Libur Akhir Pekan AS

Sabtu, 17 Januari 2026 | 11:35

Guru Dikeroyok, Komisi X DPR: Ada Krisis Adab dalam Dunia Pendidikan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 11:24

Selengkapnya